Kami sedang rapat koordinasi"
Kulon Progo (ANTARA News) - Hujan lebat dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta, sejak dua hari terakhir, menyebabkan bencana banjir, tanah longsor, dan pohon tumbang.

Kasi Kedaruratan dan Logistis BPBD Kulon Progo Suhardiyana di Kulon Progo, Selasa, mengatakan hampir semua kecamatan di Kulon Progo terkena bencana tanah longsor.

"Dari 12 kecamatan di Kulon Progo, terkena bencana banjir, tanah longsor, dan pohon tumbang dalam skala kecil dan sedang," katanya.

Ia mengatakan kecamatan yang terendam bajir yakni seluruh wilayah Kecamatan Panjatan, dan sebagian Lendah. Kemudian 10 kecamatanan lain, terjadi bencana tanah longsor dan pohon tumbang.

"Kami masih melakukan pendataan kawasan bencana di Kulon Progo," katanya.

Kepala Pelaksana BPBD Kulon Progo Gusdi Hartono mengatakan pihaknya sedang melakukan rapat koordinasi dengan seluruh pemangku kepentingan mulai dari pemerintah kecamatan, DPUPKP, dan Dinsos.

"Kami sedang rapat koordinasi," katanya.

Ia mengimbau kepada warga untuk waspada, dan menjaga keselamatan. "Warga yang berada di wilayah bencana segera mengungsi," katanya.

Pewarta: Sutarmi
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2017