Medan (ANTARA News) - PSMS Medan masih gencar memburu pemain baik lokal mau pun asing untuk memperkuat tim selama kompetisi Liga 1 Musim 2018, yang rencananya bergulir akhir Februari atau awal Maret 2018.

Pelatih PSMS Djajang Nurdjaman di Medan, Jumat, mengatakan, dua pemain asing akan segera merapat yakni striker asal Namibia Sadney Urikhob dan bek kanan asal Uzbekistan, Gulom Urunov.

Namun, diakui pelatih yang sering dipanggil Djanur itu, status kedua pemain tersebut berbeda di PSMS. Sadney yang terakhir kali perkuat tim liga 1 Thailand, BEC Tero Sasana itu sudah tidak lagi berstatus pemain seleksi.

Berbeda halnya dengan Urunov yang sebelumnya didatangkan dari klub liga 1 India, Gokulam Kerala FC tersebut masih berstatus pemain Trial.

"Urunov pernah bermain di setengah kompetisi liga Uzbekistan dan setengah kompetisi liga India. Janjinya tanggal 5 Januari datang. Tapi, lihat saja nanti, mudah-mudahan saja datang. Tapi dia statusnya masih trial dan belum pasti," katanya.

Selain dua pemain asing, PSMS juga bakal kedatangan dua pemain lokal lainnya yakni Syakir Sulaiman yang didatangkan dari Bali United serta eks Sriwijaya FC Muhammad Roby.

Keduanya langsung masuk dalam skuad PSMS dan tanpa seleksi. Meski begitu, keduanya belum pasti diturunkan Djanur dalam uji coba menghadapi Putra Buana, Sabtu (6/1) sore.

"Tapi kalau mereka datang dalam keadaan bugar, bisa saja saya turunkan di uji coba nanti. Kita lihat nanti keadaannya," katanya.

Pewarta: Juraidi
Editor: Unggul Tri Ratomo
Copyright © ANTARA 2018