Ya kita kan juga kangen dengan masjid yang ngangeni, masjid kebanggaan kita, Masjid Istiqlal ini...
Jakarta (ANTARA News) - Presiden Joko Widodo menunaikan ibadah salat Jumat di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, mengaku kangen shalat di masjid kebanggaan Indonesia.

Presiden tiba di masjid pukul 11.55 WIB, didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Koordinator Staf Khusus Presiden Teten Masduki menurut siaran pers Deputi Bidang Protokol Pers dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin.

Jamaah yang telah memenuhi masjid menyambut kedatangan Presiden.

Usai menunaikan shalat Jumat berjamaah yang diimami H Muhasyim Abdul Majid, Presiden bersama dengan jemaah lainnya mendirikan salat gaib.

Presiden mengaku sudah lama ingin salat Jumat di Masjid Istiqlal, namun belum kesampaian karena seringkali berada di luar kota.

"Ya kita kan juga kangen dengan masjid yang ngangeni, masjid kebanggaan kita, Masjid Istiqlal ini. Jadi ya pas di Jakarta ke sini," katanya.

"Karena saya sudah diingatkan oleh Bapak Imam Besar Masjid Istiqlal Prof Nazarudin, 'Pak sudah lama enggak Jumatan di Istiqlal'," kata Presiden.

Pewarta: Joko Susilo
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2018