Jakarta (ANTARA News) - Xiaomi meluncurkan Mi MIX 2S yang hadir dengan dual-camera AI (artificial intelligence atau kecerdasan buatan) dan ditenagai oleh prosesor terbaru Qualcomm Snapdragon 845.

"Seri Mi MIX secara konsisten terus mendorong batasan, menentang ekspektasi semua orang tentang desain dan kinerja smartphone, dan menunjukkan bagaimana Xiaomi berkomitmen untuk menjadi yang terdepan dalam inovasi," ujar CEO and co-founder of Xiaomi Lei Jun, dalam keterangan tertulisnya.

"Mi MIX 2S kini hadir dengan kamera ganda yang handal dan fitur AI terintegrasi untuk mendukung kegiatan sehari-hari dengan cara yang sangat unik," sambung dia.

Mi MIX 2S mengadopsi sensor flasgship Sony IMX363 dengan ukuran piksel 1,4μm untuk pengaturan kamera ganda, untuk menangkap gambar dalam kondisi low light dan backlight. 

Sensor ini juga menggunakan teknologi Dual Pixel, yang pertama kali digunakan dalam SLR digital kelas atas untuk mengambil fokus jauh lebih cepat.

Dikombinasikan dengan teknologi noise reduction pada platform Qualcomm Snapdragon 845, Mi MIX 2S diklaim mampu mengambil gambar berkualitas tinggi dalam kondisi minim cahaya.
 
Xiaomi Mi MIX 2S (Xiaomi)

Integrasi teknologi AI juga ditingkatkan pada Mi MIX 2S. Dilengkapi AI scene detection, kamera dapat secara cerdas mengoptimalkan gambar setelah diambil. Mi MIX 2S juga memungkinkan proses blurring latar belakang. 

Mi MIX 2S dipersenjatai chipset Qualcomm Snapdragon 845 yang diproduksi menggunakan proses 10nm generasi terbaru dengan clock speed maksimum 2,8GHz, Kryo 385 core terbaru.

Qualcomm Snapdragon 845 juga dilengkapi dengan Adreno 630. Selain itu, Qualcomm Snapdragon 845 juga dilengkapi on-device AI processing.

Dengan RAM hingga 8GB dan ROM 256GB, Mi MIX 2S memaksimalkan potensi Qualcomm Snapdragon 845 terbaru. 

Mi MIX 2S juga hadir dengan fitur-fitur AI yang terintegrasi, termasuk AI voice assistant untuk mengontrol smartphone dan peralatan smart home. Ponsel ini juga mendukung pengisian daya nirkabel cepat 7,5W.
 
Mi MIX 2S tersedia dalam 6GB + 64GB, 6GB + 128GB dan 8GB + 256GB dengan harga RMB 3299, sekitar Rp 7,2 jutaan, RMB 3599, sekitar Rp 7,8 jutaan dan RMB 3999, sekitar Rp 8,7 jutaan.

Mi MIX 2S akan tersedia di Tiongkok mulai 3 April, pukul 10 pagi di berbagai saluran ritel termasuk Mi.com dan Mi Home, dan akan menuju pasar global pilihan di kemudian hari.

Pewarta: Arindra Meodia
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2018