Fukui (ANTARA News) - Fosil kaki depan diyakini milik seekor Dinosaurus raksasa pemakan tanaman yang digali di lapisan tanah dari periode Cretaceous di Katsuyama, provinsi Fukui, kata Museum Dinosaurus Provinsi Fukui, Rabu. Fosil tersebut merupakan fosil kaki depan dinosaurus terbesar yang pernah ditemukan di Jepang, yang panjangnya sekitar 90 cm dan lebar berkisar 25 cm, kata museum itu. Fosil itu, yang merupakan kaki depan bagian atas, serupa dengan tulang dinosaurus sauropod yang berjalan menggunakan empat kaki seperti brachiosaurus. Selama inspeksi awal pada 4 Juli, seorang pekerja penggalian menemukan sebuah fosil muncul dari sebuah batu, di mana tulangnya masih terhunjang. Museum itu akan melakukan penggalian berskala penuh pada Minggu untuk memastikan tulang dinosaurus tersebut. Fosil-fosil gigi dinosaurus sauropod telah ditemukan di sekitar kawasan itu, dan tempat itu menjadi perhatian global. Museum itu akan menggali kawasan Cretaceous itu lebih lanjut untuk fosil-fosil dinosaurus jenis baru, juga fosil kulit telur, demikian Kyodo.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007