Jakarta (ANTARA News) - Pertandingan lanjutan Liga 1 2018 Persija Jakarta versus Arema yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu petang, berakhir imbang dengan skor 1-1 di babak pertama.

Gol Persija dilesakkan oleh penyerang asal Kroasia Marko Simic pada menit ke-27, sementara gol Arema FC ditorehkan gelandang Ahmet Atayev di menit ke-34.

Di laga itu Persija, seperti di partai-partai sebelumnya, mengandalkan Marko Simic sebagai "target man" ditopang oleh Addison Alves dan pemain sayap Riko Simanjuntak.

Adapun Arema FC menurunkan motor serangan Balsa Bozovic dan Thiago Furtuoso bersama Dendi Santoso di lini depan.

Hasilnya, kedua tim bermain dengan tempo cepat sejak menit awal pertandingan. Persija terlebih dahulu memperoleh peluang tepatnya di menit ketujuh, tetapi sundulan Marko Simic masih belum menemui sasaran.

Sekitar 11 menit setelahnya, giliran tendangan dari luar kotak penalti Addison Alves yang melebar dari gawang Arema yang dikawal kiper Kurniawan Kartika Ajie.

Arema tidak tinggal diam. Mengandalkan serangan balik, mereka sempat mendapatkan kesempatan dari Thiago Furtuoso, tetapi bola sepakannya melambung di atas gawang Persija.

Gol yang dinanti-nanti Persija akhirnya datang di menit ke-27. Bergerak dari sisi serang kiri, bek sayap Rezaldi Hehanusa melepaskan umpan silang mendatar ke kotak penalti lawan.

Marko Simic berhasil melepaskan diri dari pengawalan pemain bertahan Arema berhasil menyambut bola dan menendangnya masuk ke gawang tim berjuluk Singo Edan tersebut.

Namun, keunggulan itu tak bertahan lama. Di menit ke-34, Ahmet Atayev sukses menendang bola pantul hasil tendangan bebas Bozovic ke dalam gawang tim Macan Kemayoran yang membuat skor menjadi imbang 1-1. Meski beberapa peluang sempat tercipta, tidak ada gol tambahan sampai babak pertama berakhir.

Berikut susunan pemain kedua tim.

Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa, Ismed Sofyan (kapten), Jaimerson da Silva Xavier, M. Rezaldi Hehanusa, Maman Abdurrahman, Fitra Ridwan, Riko Simanjuntak, Rizki Ramdani Lestaluhu, Sandi Darma Sute, Addison Alves de Oliveira, Marko Simic.

Cadangan: Muhammad Rizky Darmawan, Gunawan Dwi Cahyo, Novri Setiawan, Rohit Chand, Yan Pieter Kornelis Nasadit, Ahmad Syaifullah, Rudi Widodo.

Arema FC: Kurniawan Kartika Ajie, Arthur Cunha da Rocha, Bagas Adi Nugroho, Hanif Sjahbandi, Johan Ahmat Farizi, Ahmet Atayev, Balsa Bozovic, Hendro Siswanto, Ridwan Tawainela (digantikan Dedik Setiawan, 30`), Dendi Santoso (kapten), Thiago Furtuoso Dos Santos.

Cadangan: Joko Ribowo, Israel Wamiau, Purwoko Yudi, Juan Revi Auriqto, Ricky Akbar Ohorella, Dedik Setiawan, Rivaldi Bawuo.

Pewarta: Michael Teguh Adiputra S
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2018