Yogyakarta (ANTARA News) - Dua rumah toko (ruko) di kompleks Pasar Kolombo di Jalan Kaliurang km-7 Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Kamis sekitar pukul 14.30 WIB terbakar. Menurut Ny Narto saksi mata di tempat kejadian, api yang membakar rumah makan Padang dan toko pakaian sisa ekspor itu diduga bersumber dari kawat listrik tegangan tinggi yang membentang di atas rumah makan tersebut tersenggol tiang antena radio komunikasi. Saat itu ada dua orang yaitu Eko pemilik rumah makan Padang dan Sutino karyawannya sedang membetulkan posisi antena radio komunikasi di atas bangunan rumah makan tersebut. Tiba-tiba tiang antena itu menyenggol kawat listrik tegangan tinggi di dekatnya, sehingga timbul percikan api disertai suara seperti ledakan. Akibatnya, dua orang itu terpental. Korban Sutino sebagian tubuhnya hangus terbakar dan tidak sadarkan diri, sedangkan Eko meskipun terpental tetapi masih sadar diri. Kedua korban tersebut oleh para penolongnya langsung dibawa ke Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta. Kobaran api langsung membesar dan menghanguskan sebagian bangunan rumah makan serta toko pakaian itu. Dua unit mobil pemadam kebakaran berhasil memadamkan kobaran api, sehingga api tidak sampai merembet ke bangunan di sekitarnya. Kerugian akibat kejadian tersebut belum bisa dihitung. Sempat terjadi kemacetan arus lalulintas di ruas jalan Kaliurang di dekat lokasi kebakaran, dan arus kendaraan saat itu untuk sementara dialihkan ke jalan-jalan kecil di sekitarnya.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007