Jakarta (ANTARA News) - Pebulu tangkis tunggal putra Taufik Hidayat secara mengejutkan tersingkir pada putaran kedua Filipina Terbuka setelah kalah dari pemain bukan unggulan asal Vietnam Nguyen Tien Minh. Menurut hasil yang disiarkan situs resmi turnamen, Kamis, pemain Vietnam berperingkat 60 dunia itu membutuhkan waktu 43 menit untuk menang 21-18, 21-13 sekaligus menyingkirkan juara Olimpiade yang menjadi unggulan kelima dalam turnamen berhadiah total 120.000 dolar AS tersebut. Pekan lalu, Taufik yang belum memastikan diri akan ambil bagian dalam Kejuaraan Dunia di Malaysia bulan depan, tersisih di perempatfinal China Masters Super Series setelah kalah dari pemain nomor satu Malaysia Lee Chong Wei. Kali ini, yang menjadi korban pemain Malaysia ranking tiga dunia itu adalah Tommy Sugiarto yang meski sudah merebut game pertama, gagal mempertahankan keunggulannya sehingga menyerah 21-13, 15-21, 16-21. Sementara itu tunggal putra lainnya, Sony Dwi Kuncoro yang menjadi unggulan keenam, maju ke putaran ketiga setelah meraih kemenangan atas pemain Indonesia lainnya Andre Kurniawan. Sony menang 21-10, 21-14 atas pemain asal Klub Djarum Kudus yang menjadi juara Selandia Baru Terbuka itu untuk maju ke 16 besar bertemu unggulan 13 asal Malaysia Lee Tsuen Seng yang mengalahkan pemain Djarum lainnya Ari Yuli Wahyu dalam tiga game 13-21, 21-19, 21-9. Pasangan Luluk Hadiyanto/Alvent Yulianto menjadi satu-satunya ganda pelatnas yang tersisa dalam kejuaraan grand prix gold itu menyusul tumbangnya unggulan keenam Hendra AG/Joko Riyadi di tangan pasangan Korea Han Sang Hoon/Cho Gun Woo 16-21, 21-12, 10-21. Unggulan delapan, Luluk/Alvent maju ke putaran kedua dengan mengalahkan pasangan Malaysia Gan Teik Chai/Lin Woon Fui 21-18, 18-21, 2-13 untuk selanjutnya bertemu Tesana Panvisvas/Songphon Anugritayawon dari Thailand. Keberhasilan juga diraih pasangan yang baru saja meraih gelar juara China Masters, Vita Marissa/Lilyana Natsir dengan membukukan tempat di putaran kedua di Filipina. Vita/Lilyana menang mudah 21-7, 21-8 atas pasangan Singapura Li Li/Xing Aiying untuk maju ke 16 besar bertemu pasangan Indonesia Meiliana Jauhari/Shendy Puspa yang juga meraih kemenangan dua game 21-14, 21-14 atas ganda India Saina Nehwal/Aparna Balan. Dua ganda putri pelatnas yang sedang mempersiapkan diri mengikuti Kejuaraan Dunia, Jo Novita/Greysia Polii dan Rani Mundiasti/Endang Nursugianti juga melangkah ke 16 besar.(*)

Editor: Heru Purwanto
Copyright © ANTARA 2007