Jakarta (ANTARA News) - Sekjen DPP PDIP Pramono Anung menegaskan tidak akan ada koalisi antara Partai Golkar dengan PDIP dan pertemuan yang dilakukan kedua partai tersebut hanya sekedar silaturahmi. "Tidak pernah ada koalisi dengan Golkar. Golkar itu pesaing utama PDIP. Jadi tetap akan begitu," kata Pramono ketika ditemui seusai pelantikan ormas PDIP "Baitul Muslimin" di Kantor Pusat DPP PDIP di Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Minggu. Pramono bersikeras bahwa pertemuan sebanyak dua kali antara Golkar dan PDIP, di Medan dan Palembang hanya sekedar silaturahmi,sehingga tidak ada pembicaraan mengenai koalisi. "Yang ada silaturahmi. Masa silaturahmi saja gak boleh, dicurigai mau koalisi," kata Pramono. Kedua pertemuan tersebut dilakukan oleh Ketua Dewan Pertimbangan Pusat (Deperpu) PDIP Taufiq Kiemas dan Ketua Dewan Penasehat Partai Golkar Surya Paloh, yang oleh Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Agung Laksono disebut hanya membicarakan masalah global, sehingga tidak membahas isu khusus seperti paket RUU politik. Pertemuan kedua antara PDIP dan Partai Golkar berlangsung di Gelanggang Olahraga (GOR) Palembang pada tanggal 24 Juli lalu yang dihadiri ribuan kader kedua partai yang mengenakan baju warna merah dan kuning.(*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007