Jakarta (ANTARA News) - Kejadian unik terjadi di TPS 6 RT 6 dan RT 7 RW 01, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara. Karena walaupun warga terlihat antusias dan bersorak senang ketika pasangan Adang Daradjatun-Dani Anwar mendapat suara, justru kandidat Fauzi Bowo-Prijanto yang berhasil jadi pemenang di sana. "Waktu penghitungan suara orang-orang bersorak senang kalau disebut nama Adang-Dani, tapi kok malah Fauzi-Prijanto yang menang," kata Aufar, salah seorang warga yang ikut mencoblos di TPS itu, Rabu. Di TPS itu tercatat 537 pemilih yang bisa menyalurkan aspirasinya dalam Pilkada DKI Jakarta periode tahun 2007-2012. Namun pemilih yang menggunakan hak pilih, hingga pukul 13.00WIB dan TPS ditutup, hanya 366 orang yang berarti hanya 68 persen pemilih menggunakan hak suaranya. Sementara itu dari total surat suara yang masuk ke kotak suara, terdapat tujuh kertas suara yang dinyatakan tidak sah. Pasangan Fauzi Bowo-Prijanto unggul dengan perolehan suara 198, sedangkan Adang-Dani hanya mendapat 161 suara. Proses pemungutan suara di TPS berlangsung tertib dan semua saksi menerima hasil tersebut, demikian pula para pendukung Adang-Dani.(*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007