Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada Kamis pagi akan menyampaikan keterangan Pemerintah tentang kebijakan pembangunan daerah di depan sidang paripurna Dewan Perwakilan Daerah (DPD), di Gedung Nusantara DPR, Jakarta. Menurut jadwal kegiatan sidang paripurna khusus DPD yang diperoleh di Jakarta, Kamis, Presiden akan tiba di ruang utama Gedung Nusantara pada pukul 09.55 WIB dan disambut oleh Ketua DPD, Ginandjar Kartasasmita. Pembacaan keterangan pemerintah tentang Kebijakan Pembangunan Daerah dalam sidang paripurna DPD ini merupakan kegiatan yang rutin dilakukan setiap tahun yang dimulai sejak 2005. Dalam sidang paripurna kali ini, Presiden dijadwalkan hadir bersama Ibu Ani Yudhoyono. Wapres Jusuf Kalla bersama Ibu Mufidah Kalla juga dijadwalkan datang bersama hampir semua menteri Kabinet Indonesia Bersatu serta kepala dan ketua lembaga tinggi Negara lainnya. Selain dihadiri seluruh anggota DPD, sidang paripurna ini juga akan dihadiri Ketua Parpol, Ketua Fraksi, Gubernur seluruh propinsi, Ketua DPRD Propinsi/Kabupaten/Kota, Bupati/Walikota serta para Duta Besar negara sahabat. Dalam pidatonya, Presiden akan menyampaikan berbagai hal mengenai arah dan kebijakan pembangunan nasional dan daerah serta masalah-masalah kebangsaan, juga ringkasan kebijakan fiskal pemerintah yang tertuang dalam RAPBN 2008. Sidang paripurna yang bertema "Konsolidasi otonomi daerah demi kesejahteraan rakyat" ini akan dipimpin oleh Ketua DPD Ginanjar Kartasasmita, yang juga akan menyampaikan pidato pembukaan yang berisi antara lain tentang calon perseorangan dalam Pilkada. (*)

Pewarta:
Copyright © ANTARA 2007