Sofia (ANTARA News) - Striker Tottenham Hotspur Dimitar Berbatov masih merasa betah di klub yang berada di London utara itu menyusul beredarnya spekulasi mengenai masa depan pemain asal Bulgaria itu. "Saya memilih untuk bergabung bersama dengan Tottenham sampai akhir kompetisi. Sekarang saya berada di klub ini dengan kehendak bebas. Sekurang-kurangnya sampai sekarang," katanya kepada sebuah majalah mingguan sepakbola Bulgaria pada Senin. Seorang agen pemain sepakbola Emil Danchev mengatakan bahwa pemenang Liga Premier Manchester United berminat untuk mengontrak kapten timnas Bulgaria itu. "Publik mengetahui bahwa United berminat mengontrak Berbatov dan harga yang saya ajukan masih wajar. Meski sekarang ini telah jelas bahwa kemungkinan itu tidak akan terwujud." Pemain berusia 26 tahun itu bergabung ke Tottenham dari klub sebelumnya Bayern Leverkusen dengan nilai transfer sebesar 16 juta Ero pada Mei 2006. Ia telah mencetak sebanyak 12 gol pada musim kompetisi lalu. Manchester United mengalahkan Tottenham 1-0 dalam pertandingan Liga Premier di stadion Old Trafford pada Minggu, Reuters melaporkan.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2007