Surabaya (ANTARA News) - Harapan tuan rumah untuk meloloskan wakilnya pada babak final tunggal putri Indonesia Challenge 2007 sirna, setelah Sylvinna Kurniawan yang menjadi satu-satunya wakil yang tersisa kalah di babak semifinal, Jumat malam. Dalam laga di GOR Bulutangkis Sudirman Surabaya, pemain asal Klub Djarum Kudus itu kalah telak dari pemain asal Jepang, Megumi Taruno 14-21, 12-21. Sylvinna yang sejak babak penyisihan bermain menawan dan mempecundangi sejumlah pemain unggulan, justru tampil antiklimaks di semifinal. Pukulan-pukulannya mudah dibaca lawan dan pertahanannya terlihat rapuh. Kondisi itu dimanfaatkan Megumi Taruno untuk menekan dan mendikte permainan. "Permainan Sylvinna malam ini jauh menurun dibanding sebelumnya. Dia tidak mampu lepas dari tekanan lawannya," kata ofisial Klub Djarum Kudus, Ellen Angelina mengomentari kekalahan anak didiknya. Sylvinna juga mengakui permainannya tidak sebagus babak sebelumnya. Apalagi lawan yang dihadapi cukup tangguh dan punya variasi serangan mematikan. "Saya tidak tahu kenapa bisa main jelek. Saya sudah berusaha mengeluarkan kemampuan terbaik, tapi lawan memang bagus," kata Sylvinna. Dengan kekalahan Sylvinna, maka gelar tunggal putri gagal direbut. Sedang partai final yang dimainkan Sabtu (1/9) akan mempertemukan Megumi Taruno melawan Chiu Yu Ji dari China Taipeh. Chiu Yu Ji lolos ke final dengan menundukkan pemain Jepang lainnya, Wakita Yu dalam pertarungan dua set 21-8, 21-15.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007