Banjarmasin (ANTARA News) - Tuan rumah PS Barito Putera dipaksa bermain imbang tanpa gol oleh sang tamu, Perseru Serui dalam pertandingan pekan ke-26 GO-JEK Liga 1 2018 di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Jumat.

Hasil ini membuat ambisi Barito Putera untuk memperbaiki posisinya di klasemen sementara menjadi pupus. Barito Putera masih tertahan di papan tengah.

Sebaliknya buat Perseru, hasil imbang ini walaupun hanya satu poin, cukup berguna dalam usaha keluar dari zona degradasi, meskipun Arthur Bonay dkk. saat ini masih ada di zona merah. 

Pertandingan antara Barito Putera melawan Perseru berlangsung ketat. Tensi pertandingan juga tinggi, sehingga satu pemain Perseru, Silvio Escobar, diganjar kartu merah pada menit ke-58.

Ketatnya pertahanan kedua tim, membuat masing-masing penyerang kesulitan mencetak gol. Hingga pertandingan harus berakhir dengan skor kacamata.

Pewarta: .
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2018