Yogyakarta (ANTARA News) - Pasangan musisi Indonesia Anang Hermansyah dan Krisdayanti duet menyanyikan lagu terbaru mereka berjudul "Doa" yang akan dirilis pada bulan puasa mendatang. "Lagu bertema religius ini bukan berupa album, tapi hanya `single`, nggak ada kaset atau CD-nya," kata Anang Hermansyah di Yogyakarta, Jumat. Menurut Anang, perkembangan industri musik saat ini menunjukkan bahwa kaset dan "Compact Disk" merupakan media konvensional yang mulai ditinggalkan, dan sekarang ini adalah jamannya teknologi digital. "Kalau mau menikmati lagunya silakan "download" lewat internet," kata pria kelahiran Jember, 18 Maret 1969 ini. Anang mengatakan, bulan puasa memang waktu yang pas untuk meluncurkan "single" religius tersebut, karena atmosfer bulan puasa tentunya akan membuat lagu tersebut diminati masyarakat. Anang bersama sejumlah musisi beken, seperti Indra Lesmana, Abdi Negara, dan Triawan Munaf, bergabung untuk mendirikan portal musik. Portal tersebut diberi nama IM:PORT (Independent Music Portal). IM:PORT bertujuan memberi kesempatan kepada semua musisi, baru dan senior, untuk `menjual` karya-karya mereka secara lebih mudah ketimbang melalui prosedur label. Anang yang menikah dengan Krisdayanti pada 22 Agustus 1996 ini mengatakan, pembuatan lagu menggunakan teknologi digital cukup efisien. "Ketika harus menggunakan studio, saya perlu investasi sebesar Rp1,5 miliar, tetapi kalau pakai digital hanya perlu Rp500 juta saja," katanya. Karirnya sebagai penyanyi telah menghasilkan sejumlah album, antara lain "Biarkanlah", "Lepas", "Melayang" dan "Tania". Bersama istrinya, Krisdayanti, Anang juga mengeluarkan album "Berartinya Dirimu", "Kasih", "Buah Hati" dan "Makin Aku Cinta".(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007