Jakarta  (ANTARA News) - Atlet bulu tangkis tunggal putri klub Exist Jakarta Eprilia Mega Ayu Swastika menargetkan kembali masuk pemusatan latihan nasional Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) melalui Kejuaraan Nasional 2018.

"Saya ingin tampil maksimal dan menjadi juara sehingga dapat masuk lagi ke pemusatan latihan nasional. Tapi, saya berusaha tidak menjadikan harapan itu sebagai beban," kata Eprilia setelah pertandingan laga pertama penyisihan Divisi I Kejurnas 2018 di Britama Arena Jakarta, Selasa.

Pada laga pertama kategori taruna tunggal putri itu, Eprilia menang atas atlet Jawa Barat Kyla Legiana Agatha dalam dua gim 21-17, 21-8.

"Saya masih harus menyesuaikan permainan dengan kondisi angin di lapangan pada gim pertama. Hembusan angin di lapangan cukup kencang. Pada gim kedua, saya sudah mampu menyesuaikan dengan pola permainan lawan," kata atlet asal DKI Jakarta itu.

Eprilia sempat masuk pelatnas PBSI di Cipayung Jakarta Timur pada 2016. Tapi, dia terdegradasi dari pelatas pada 2017.

Pada pertandingan putaran kedua Divisi I Kejurnas 2018, Eprilia akan menghadapi atlet Jawa Tengah Virginia Sarce Runtukahu yang langsung masuk putaran kedua.

"Kami memang belum pernah berhadapan. Tapi, saya sudah pernah melihat dia bermain dari video pertandingannya," kata Eprilia.

Panitia pelaksana Kejurnas PBSI 2018 menyiapkan hadiah total Rp43.750.000 pada pertandingan kelas perorangan taruna Divisi I. Juara tunggal putri akan mendapatkan hadiah sebesar Rp5 juta, sedangkan runner-up akan meraih hadiah sebesar Rp2,5 juta dan peserta yang masuk babak semifinal masing-masing meraih hadiah Rp1,25 juta. ***4***

(T.I026/

Pewarta: Imam Santoso
Editor: Dadan Ramdani
Copyright © ANTARA 2018