Jakarta (ANTARA News) - Bintang Indiana Pacers, Victor Oladipo, sukses menjalani operasi quad tendon lutut kanannya yang robek pada Senin (28/1) setempat, demikian diumumkan laman resmi tim, Selasa WIB.

"Ia diperkirakan bisa pulih sepenuhnya. Belum ada jangka waktu perkiraan untuk masa kembalinya," demikian pernyataan resmi Pacers.

Oladipo menderita cedera tersebut dalam laga lanjutan NBA menjamu Toronto Raptors pada Rabu (23/1) lalu.

Setelah meninggalkan lapangan dengan ditandu oleh tim medis, beberapa jam berselang Pacers memastikan bahwa cedera yang diderita Oladipo membuatnya harus mengakhiri musim lebih awal.

Baca juga: Pacers pastikan musim Oladipo berakhir lebih awal

Baca juga: Ditandu keluar lapangan, Oladipo terancam absen hingga akhir musim


Selepas menjalani operasinya, Oladipo mengungkapkan perasaannya lewat unggahan dalam instagram pribadinya.

Oladipo mengungkapkan terima kasih atas dukungan dan doa yang dicurahkan terhadapnya terkait cedera yang dialaminya.
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

I can’t even lie the last few months have been really tough for not only me but for my family as well. You give it your all, literally your blood, sweat and tears to the game you love and things like this happen. No matter how much hard work and effort you put into perfecting your craft you cannot predict the challenges you’ll face ahead. But there is always that point in time where you wonder why it’s happening to you. You even wonder if there was something you could have done differently to prevent the outcome. The confusion, the contemplation, the anger, the sadness and the tears that flow frequently come, but they never last. The amount of support, love and prayers that I have received over the past few days have been breathtaking and has truly inspired me to come back even better than before. Thank you to everyone including all my teammates, pacer fans and staff. Thank you to all the NBA fans around the world and all my brothers around the league who texted, called, tweeted and posted me I am truly thankful. It’s going to be tough but tough times don’t last tough people do. It’s time for me to truly practice what I preach and trust my God in heaven and the plan he has for me. I will be back better than ever and if you question that well, thank you. Greater is he that is in me than he that is in the world! I am #UnBreakable.

A post shared by Victor Oladipo (@vicoladipo) on

Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2019