Jakarta (ANTARA News) - Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Djoko Santoso meninjau kesiapan Kontingen Garuda (Konga) XXXIII-B yang akan menggantikan Konga XXIII-A yang telah bertugas di Lebanon selama satu tahun. Peninjauan langsung dilakukan di Pusat Pendidikan Infanteri Cipatat, Bandung, Senin, tempat para personel Konga XXIII-B menjalani masa pra tugas sebelum diberangkatkan ke Lebanon pada November mendatang. Latihan pra tugas dilaksanakan di Cipatat, Bandung, Jawa Barat, 18 Oktober-8 November 2007, diikuti 850 personel dan terbagi ke dalam tiga tahap latihan. Beberapa bentuk latihan yang akan diberikan antara lain operasi dalam rangka stabilitas dan penguasaan wilayah, kemampuan mempertahankan diri, operasi observasi, penegakan hukum terbatas, kemampuan menjinakkan bahan peledak, dan patroli pengamanan dengan alat teropong malam atau alat pengintai lain. Kontingen Garuda XXIII-B/UNIFIL dipimpin Letkol (Inf) Djoko Sudiono yang membawahi seluruh personel gabungan dari ketiga matra angkatan maupun Departemen Pertahanan dan Departemen Luar Negeri. Ke-850 personel yang tergabung dalam Konga XXIII-B itu terdiri atas TNI Angkatan Darat 528 personel, TNI Angkatan Laut 242 personel, TNI Angkatan Udara 60 personel, Mabes TNI 16 personel, Dephan satu personel dan Deplu tiga personel. (*)

Copyright © ANTARA 2007