Madrid (ANTARA News) - Kepercayaan diri hinggap di kubu Real Madrid berkat kemenangan yang dikoleksi di kandang dan bakal dijadikan modal menghadapi Lazio dalam pertandingan grup C Liga Champions pada Selasa waktu setempat. Setelah meraup kemenangan demi kemenangan, Real siap mengukuhkan diri sebagai tim yang tidak dapat dipandang sebelah mata oleh tim lain. Real siap unjuk gigi. Hasil imbang akan meloloskan pasukan Real untuk melaju ke babak selanjutnya, bahkan masuk 16 besar. Real mampu memenangi seluruh pertandingan selama musim kompetisi ini, dan mengalami sekali kalah di kandang dalam 24 laga di Liga Champions. Arsenal mencampakkan Real 1-0 di putaran pertama pada Februari 2006. Real meladeni perjuangan Bilbao. Dala pertandingan itu, penampilan Ruud van Nistelrooy begitu memesona pada babak kedua. "Saya terkesan dengan penampilan dan semangat bertanding yang ditunjukkan oleh tim," kata pelatih Bernd Schuster. "Ada dua cara memenangi pertandingan, dengan bermain secara spektakuler dan menyarangkan gol sebanyak mungkin lewat kerja keras dan berkorban. Ini yang perlu kita tunjukkan pada malam ini." Gelandang Julio Baptista kembali masuk ke daftar susunan pemain setelah sebelumnya terkena hukuman ketika melawan Racing Santander. Ia mengatakan kemenangan akan melengkapi persiapan menghadapi laga malwan Lazio. "Pertandingan malawan Lazio teramat penting. Lazio akan tampil dengan kekuatan penuh dan optimisme membara," kata pemain Brazil itu kepada para wartawan. Di Liga Utama Italia, Lazio berjuang keras dalam musim kompetisi ini, meski kepercayaan diri mereka terdongkrak saat menekuk Catania 2-0 pada laga Sabtu. Kedua gol Lazio dicetak oleh Tommaso Rocchi and Goran Pandev. Pelatih Delio Rossi menyadari bahwa perlu kerja keras untuk mengalahkan tim setangguh Real meski segala kemungkin dapat saja terjadi. Apalagi pertandingan itu digelar di Madrid. Dan rumusnya, Lazio akan tampil ngotot. "Kami perlu keajaiban di Madrid meski saya tetap percaya," katanya kepada televisi Mediaset. "Kami harus bermain lebih baik ketimbang ketika menghadapi Catania. Di Madrid, kami memerlukan usaha yang luar biasa," kata Rocchi kepada para wartawan. "Meski kami bertanding 11 melawan 11, kami akan berusaha terus untuk meraih kemenangan." Pemain belakang asal Brazil Cribari akan turun setelah sebelumnya terkena sekali larangan bertanding. Bek kanan asal Swiss Valon Behrami tidak akan ke Madrid karena mengalami cedera otot betis kaki kanan, demikian Reuters.(*) Kemungkinan susunan kedua tim: Real: 1-Iker Casillas; 4-Sergio Ramos, 5-Fabio Cannavaro, 3-Pepe, 12-Marcelo or 16-Gabriel Heinze; 23-Wesley Sneijder, 19-Julio Baptista or 6-Mahamadou Diarra, 14-Guti; 10-Robinho, 7-Raul, 17-Ruud van Nistelrooy. Lazio: 32-Marco Ballotta; 6-Lionel Scaloni, 2-Guglielmo Stendardo, 25-Cribari, 8-Luciano Zauri; 26-Gaby Mudingayi, 24-Cristian Ledesma, 5-Massimo Mutarelli, 11-Stefano Mauri; 19-Goran Pandev, 18-Tommaso Rocchi. Wasit: Massimo Busacca (Switzerland) (*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2007