Surabaya (ANTARA) - Pemain muda Persebaya Supriadi berpeluang dimainkan saat menghadapi PSIS Semarang di laga pekan ketiga lanjutan Liga 1 musim kompetisi 2019 pada Kamis, 30 Mei.

"Supriadi sudah empat hari bergabung latihan dan lihat saja besok dia dimainkan atau tidak," ujar pelatih Persebaya Surabaya Djadjang Nurdjaman kepada wartawan di Surabaya, Rabu.

Kemungkinan diturunkannya pemain yang menimba ilmu sepak bola di Inggris bersama tim "Garuda Select" tersebut tergantung dari latihan terakhir sebelum melawan PSIS.

Djanur, sapaan akrab pelatih Persebaya, mengatakan latihan sekaligus memastikan layak atau tidaknya Supriadi masuk dalam line up, daftar pemain cadangan lalu dimainkan, atau tidak dimainkan sama sekali.

"Tim pelatih masih akan melihat latihan terakhir nanti, baru diputuskan tentang Supriadi," ucap pelatih asal Majalengka tersebut.

Menurut dia, meski dalam latihan masih merasa canggung karena usianya yang masih 17 tahun dan bergabung dengan tim senior, tapi selama proses latihan Supriadi menunjukkan tren positif dan diakui bahwa pemain asli Surabaya itu memiliki talenta menjanjikan di masa mendatang.

Sementara itu, menghadapi PSIS yang di pekan kedua sukses menaklukkan Persija Jakarta, tim tuan rumah masih tanpa sejumlah pemain andalannya, seperti bek Otavio Dutra, striker Amido Balde, kiper Miswar Saputra dan gelandang Nelson Alom.

Kondisi tersebut diperkirakan membuat Djanur tak mengubah banyak komposisi timnya, antara lain mempercayakan Abdul Rohim di bawah mistar, kemudian bek tetap dipercayakan Rahmat Irianto yang akan berduet dengan Hansamu Yama Pranata.

Sedangkan, kekhawatiran tidak bisa memainkan pemain yang dipanggil timnas, baik senior maupun U-22, Djanur mengaku sudah bisa bernafas lega karena mendapat izin dari pelatih kepala di timnas kepada pemainnya karena telat bergabung.

"Setelah melawan PSIS, mereka langsung berangkat pemusatan latihan di timnas," katanya.

Sekadar informasi, enam pemain Persebaya mendapat panggilan untuk membela negara, seperti Hansamu Yama, Irfan Jaya dan Ruben Sanadi untuk timnas senior, kemudian Osvaldo Haay, Rahmat Irianto dan M Alwi Slamat di timnas U-22.

Pertandingan Persebaya melawan PSIS Semarang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya pada Kamis, 30 Mei 2019 yang kick off pukul 20.30 dan disiarkan langsung oleh Indosiar.

Baca juga: Persebaya kehilangan tiga pemain lawan PSIS Semarang

Pewarta: Fiqih Arfani
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2019