Bekasi (ANTARA News) - Dua bocah lelaki, Galam (8) dan Aldi (5), tewas mengenaskan terpanggang api dalam warungnya yang terbakar di Jalan Akasia Raya, Perumahan Pondok Hijau, Bekasi Timur, Jabar, Rabu sekitar pukul 03.30 WIB. Kiki (25), saksi mata warga setempat saat ditemui di sekitar tempat kejadian perkara (TKP), mengatakan peristiwa itu bermula ketika kedua orangtua bocah itu meninggalkan warung menuju pasar terdekat berbelanja sayuran. Pasangan suami istri Samsuri (35) dan Ika (30) meninggalkan warung miliknya dalam keadaan pintu terkunci dari luar. Sekitar pukul 03.30 WIB, Kiki mendengar lima kali suara ledakan yang diduga berasal dari kompor dalam warung tegal (warteg) tersebut, kemudian keluar kepulan asap hitam. Beberapa saat kemudian, api membesar membakar warung dan sejumlah warga setempat berhamburan keluar rumah berupaya memadamkan dengan alat seadanya. Warga yang mendengar suara teriakan bocah dari dalam warung berupaya mendobrak pintu, namun urung dilakukan karena ledakan kembali terjadi dan kobaran api makin besar. Petugas pemadam kebakaran Kota Bekasi yang dihubungi tiba di TKP sekitar pukul 05.00 WIB, namun api telah menjalar ke kios-kios di sebelahnya. Api berhasil dikuasai sekitar satu jam setelah kejadian, namun kios sembako dan jamu di sebelah warung tegal itu habis terbakar dan kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. Setelah api padam, petugas pemadam melihat dua bocah dalam warung itu tewas terpanggang api. Kedua orangtua mereka yang baru pulang dari pasar terlihat shock meratapi kepergian buah hatinya. Kedua korban tewas dibawa anggota Polsek Bekasi Timur ke kamar mayat Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bekasi dan kasusnya dalam penanganan polisi untuk mengungkap penyebab kebakaran. (*)

Pewarta:
Copyright © ANTARA 2008