Jakarta (ANTARA) - Bek tim nasional Indonesia Rudolof Yanto Basna mengatakan, dirinya akan berada di Jakarta pada 4-5 Juni 2019 yang menjadi masa libur Lebaran timnas.

"Saya tetap di Jakarta. Sendirian karena keluarga di Papua," ujar Yanto Basna ketika dihubungi dari Jakarta, Senin.

Mendapat dua hari libur, pesepak bola berusia 24 tahun itu menyebut dirinya tidak akan bersantai.

Dia ingin terus melatih kemampuan fisiknya agar lebih mudah menyesuaikan diri dengan rekan-rekannya di timnas.

Yanto Basna sendiri baru berlatih dengan timnas pada Minggu (2/6) sejak tiba dari Thailand, sementara teman-temannya sudah berlatih sejak Jumat (31/5).

"Saya harus beristirahat dan berlatih untuk penyesuaian fisik," tutur pemain klub Sukhothai FC di Liga Thailand tersebut.

Timnas Indonesia tengah menjalani pemusatan latihan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang Timur, Kabupaten Bekasi, sebagai persiapan untuk menghadapi tuan rumah Yordania di Amman, Selasa (11/6) dan menjamu Vanuatu di Jakarta pada Sabtu (15/6) dalam pertandingan persahabatan FIFA.

Laga internasional itu menjadi pemanasan menjelang Kualifikasi Piala Dunia 2022 sekaligus Kualifikasi Piala Asia 2023 yang dimulai September 2019.

Pertandingan tersebut juga sangat penting bagi Indonesia karena jika menang akan mendongkrak posisi Indonesia di peringkat FIFA.

Termasuk Yanto Basna, ada 25 pemain yang dipanggil pelatih Simon McMenemy untuk dua pertandingan itu. Namun, hanya 22 nama yang akan diberangkatkan ke Amman, Yordania, untuk melawan tuan rumah.

Baca juga: Ricardo Salampessy beradaptasi dengan pola tiga bek timnas

Baca juga: Stefano Lilipaly tak dibawa ke Yordania, kata Simon


Pewarta: Michael Siahaan
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2019