Padang (ANTARA News) - PWI Sumbar menggelar permainan Kim untuk memeriahkan Hari Pers Nasional 2008 diikuti para wartawan dan keluarga besar PWI daerah ini memperebutkan sejumlah hadiah menarik. Ketua PWI Sumbar, Basril Basyar di Padang, Sabtu, mengatakan, permainan Kim digelar Sabtu (2/2) malam di ruang serba guna kantor PWI Sumbar dengan diiringi atraksi musik. Permainan Kim dilakukan secara massal dalam bentuk hiburan lagu-lagu berbahasa Minang yang dinyanyikan secara jenaka, lucu dan atraktif diiringi alat musik organ. Dalam syair lagu, penyanyi Kim menyelipkan nama-nama angka dua digit yang kemudian dicoblos oleh hadirin pada kertas-kertas bertuliskan angka-angka dua digit yang dibagikan panitia sebelumnya. Hadirin yang mencoblos angka-angka terbanyak sesuai yang terselip dalam syair lagu dinyatakan sebagai pemenang dan berhak mendapat hadiah disediakan panitia. Atraksi Kim biasanya di aula besar, hotel atau tempat terbuka melibatkan puluhan hingga ratusan pemain. Atraksi ini banyak diminati para wisatawan dan warga biasa dalam mengisi waktu malam hari. Dalam sejarahnya, atraksi Kim diciptakan oleh Idham Rajo Bintang (salah seorang tokoh pariwisata Sumbar) pada tahun 1968 dan pertama kali diperkenalkan di arena Jakarta Fair 1968. Karena atraktif, lucu dan menghibur, permainan ini cepat berkembang hingga ke seluruh pelosok Indonesia dan di Sumbar selain di hotel-hotel permainan ini ditampilkan pada arena pameran besar dan pekan budaya di lapangan terbuka. Selain permainan Kim, peringatan Hari Pers Nasional di Sumbar juga diisi dengan takziah dan tabur bunga di makam para tokoh pers daerah ini. Untuk para wartawan dan pihak terkait juga digelar pertandingan domino memperebutkan hadiah menarik dari panitia. Acara puncak Hari Pers Nasional di Sumbar akan digelar di Kota Bukittinggi, 16 Februari 2008. Pada acara itu akan diluncurkan buku Direktori Wartawan Sumbar atau Buku Putih PWI Sumbar.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008