Jakarta (ANTARA News) - Ketua DPR RI Agung Laksono membuka Rapat Paripurna DPR di Gedung DPR/MPR Senayan Jakarta, Kamis siang, dengan agenda utama pengambilan keputusan RUU Pemilu yang merupakan revisi terhadap UU No.12/2003 tentang Pemilu Anggota DPR, DPD dan DPRD. Saat membuka rapat, Agung menyebutkan bahwa rapat dihadiri 351 anggota DPR RI dari jumlah seluruh anggota DPR RI sebanyak 500 orang. Dari pihak pemerintah nampak hadir Mendagri Mardiyanto, Menkum HAM Andi Mattalata, dan Mensesneg Hatta Radjasa. Ketua Pansus RUU tentang Pemilu Ferry Mursyidan Baldan menyampaikan laporan pembahasan terhadap RUU tersebut yang diawali dengan Rapat Kerja (Raker) dengan Mendagri serta kementerian serta pihak terkait, dilanjutkan dengan pembentukan Pansus dan Panitia Kerja (Panja). Hingga pembahasan pada Rabu (27/2) malam, masih tersisa hal yang belum bisa dituntaskan dan harus diambil keputusannya pada rapat paripurna tersebut. Selanjutnya, juru bicara masing-masing fraksi akan menyampaikan pandangan akhir terhadap hasil pembahasan RUU tentang Pemilu. Pendeta Saut Hasibuan menyampaikan pandangan akhir Fraksi Partai Damai Sejahtera (PDS), dilanjutkan Agun Gunanjar Sudarsa dari Partai Golkar, Yasonnla Laoly (PDI), Agus Hermanto (Partai Demokrat), dan Lena Maryana (PPP). Selanjutnya, Andi Yuliani Paris (PAN), Syaifullah Ma`sum (PKB), Agus Purnomo (PKS), Ali Mochtar Ngabalin (Bintang Pelopor Demokrat/BPD) serta Bahrum Rasir (Partai Bintang Reformasi).(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008