Milan (ANTARA News) - Mantan pelatih Chelsea tidak kuasa menahan gejolak kerinduan dengan menyatakan dirinya akan kembali tahun depan di Italia atau Spanyol. Ahli strategi sepakbola asal Portugal itu menambahkan ia ingin kembali ke Inggris sebelum menyelesaikan karier kepelatihannya sebagai bos timnas Portugal. "Tidak sekarang. Saya sedang belajar," kata pria berusia 45 tahun itu kepada Gazzetta dello Sport ketika menjawab pertanyaan seputar masa depan kepelatihannya. "Tahun depan, pasti." Chelsea mendepak Mourinho pada September sesudah terlibat bentrok dengan petinggi klub meski ia mampu mempersembahkan dua gelar dalam Liga Utama Inggris, yakni Piala FA dan Piala Liga selama tiga tahun berada di Stamford Bridge. "Italia atau Spanyol," kata Mourinho ketika ditanya soal masa depannya. "Sesudah itu saya akan kembali ke Inggris dan akhirnya menjadi pelatih timnas Portugal." Mourinho tampil sebagai sosok kontroversial yang disebut-sebut bakal menangani timnas Inggris pada Desember lalu. Media menyebut pelatih itu ia akan melatih Barcelona dan AC Milan. Juara bertahan Liga Champions Milan dikalahkan Arsenal dalam laga 16 besar pada Rabu sesudah pemimpin klasemen Liga Utama Inggris itu meraih kemenangan di leg kedua dengan 2-0 di San Siro. "Saya menghormati Milan dan Ancelotti namun Arsenal tampil berkualitas di dua pertandingan," kata Mourinho yang membawa Porti meraih Piala Eropa pada 2004. Spekulasi yang beredar menyebutkan Mourinho kemungkinan masuk ke Inter Milan meski Roberto Mancini mampu membawa pasukannya itu tampil memimpin klasemen Liga Utama Italia (Serie A) pada musim kompetisi tahun ini. Mourinho telah melakukan pembicaraan meski ia mengaku menghormati pemilik Inter Massimo Moratti. "Saya sangat menaruh hormat kepada dirinya sebagai pribadi yang mencintai sepakbola dan klubnya itu," katanya. "Akan tetapi saya tidak akan pernah berbicara dengan dia," demikian Reuters.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008