Buenos Aires (ANTARA News) - Sebastien Loeb yang memacu Citroen mengakhiri hari pembuka reli Argentina Jumat dengan keuntungan besar, setelah pimpinan kejuaraan dari Ford, Mikko Hirvonen tersingkir. Empat kali juara dunia itu, yang memburu kemenangan beruntun dalam sat-satunya seri di Amerika Selatan musim ini, memimpin atas pembalap Subaru asal Australia Chris Atkinson dengan satu menit 30.6 detik setelah tahap kesembilan. Pereli Norwegia Petter Solberg di posisi ketiga menggunakan Subaru lainnya, ketinggalan 8.3 detik. Hirvonen asal Finlandia, yang unggul satu poin dari Loeb setelah tiga reli, menyerahkan keunggulan ketika dia menghantam batu dan berhenti delapan kilometer sebelum akhir tahapan kelima dengan kerusakan pada suspensi bagian kirinya. Pembalap Ford itu unggul 50.8 detik sebelum terjadi kecelakaan itu. "Memang benar situasi kini lebih nyaman setelah Mikko berhenti, tapi saya tidak suka untuk bergerak seperti ini. Saya bertekad merebut tahapan," kata Loeb dalam situs resmi wrc.com Web site. Pembalap Finlandia Toni Gardemeister juga mundur siang itu setelah mobil Suzukinya menghantam batu pada tahapan kedelapan dan tercebur kedalam parit. Pembalap Italia Gigi Galli di posisi keempat untuk tim Stobart Ford dengan pembalap Spanyol Dani Sordo di urutan kelima bagi Citroen dan pereli lokal Federico Villagra di posisi keenam untuk menggunakan Ford. (*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008