... kami mampu menguasai 25 persen, dan kami harapkan bisa meningkat dalam enam bulan ke depan... "
Gresik, JawaTimur (ANTARA News) - Produsen semen nasional, PT Semen Indonesia (Persero) Tbk, menargetkan mampu menguasai 45 persen pasar semen di Kalimantan Selatan, sementara saat ini masih di kisaran 25 persen.

Manajer Pemasaran Area Kalimantan PT Semen Indonesia, Febriwan, Senin, mengatakan, target itu diharapkan tercapai dalam kurun enam bulan ke depan, baik melalui penetrasi pasar atau pendekatan personal melalui pelanggan-pelanggan dan distributor. 

Dia katakan total kebutuhan semen di KalimantanSelatan saat ini mencapai sekitar 1 juta ton/tahun, sementara PT Semen Indonesia masih menguasai 25 persen dari total kebutuhan yang ada.

"Sejak pusat pengepakan semen dioperasikan di Banjarmasin dua bulan ini, kami mampu menguasai 25 persen, dan kami harapkan bisa meningkat dalam enam bulan ke depan," katanya. Penghematan biaya logistik dari pengoperasian pusat pengepakan berkapasitas 600.000 ton setahun itu hingga Rp48 miliar setahun, setara Rp80.000/ton.

Dia  optimistis target itu bisa tercapai, sebab PT Semen Indonesia menawarkan produk berbeda, yakni semen jenis PPC Portland yang sangat cocok atau sesuai dengan lingkungan di Kalimantan Selatan.

"Semen jenis ini memang lebih mahal antara Rp1.000 sampai Rp 2.000, namun kami yakin secara kualitasnya sangat bersaing, sebab produknya sangat bagus," katanya.

Pewarta: Abd Aziz
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2014