Jakarta (ANTARA News) - Satria Muda Britama terus menjaga tradisi meraih kemenangan di Jakarta setelah mengalahkan Satya Wacana pada pertandingan kedua Speedy NBL Indonesia 2014/2015 di Hall Basket Senayan, Jakarta, Kamis.

Anak asuh Cokorda Raka yang dipertandingan perdana mengalahkan CLS Knights Surabaya 65-52, bermain agresif pada pertandingan kedua. Hasilnya Satria Muda Britama mampu mengandaskan tim asal Salatiga, Jawa Tengah itu dengan skor 71-53.

Kemenangan yang diraih atas Satya Wacana terbilang mudah. Bahkan, selama pertandingan berlangsung, pelatih yang akrab Wiwin itu banyak melakukan rotasi dengan memberikan kesempatan pemain muda menunjukkan kemampuannya.

"Pada pertandingan tadi kami memang memberikan kesempatan pada pemain muda. Mereka bahkan langsung bisa menjalankan instruksi pelatih untuk bermain cepat," kata Wiwin usai pertandingan.

Pemain muda yang diturunkan dan bermain dengan cemerlang diantaranya Kevin Jonas yang mampu mengemas 11 poin dan enam rebound. Selain itu ada nama Gunawan yang juga bermain cantik dengan mampu mengemas 10 poin.

Hasil cemerlang tim yang dimiliki pengusaha nasional Erick Thohir ini pada pertandingan berikutnya akan menghadapi sang juara bertahan M88 Aspac Jakarta, Sabtu (6/12). Pertandingan ini dipastikan akan berlangsung seru karena kedua tim memiliki kekuatan hampir sama.

Pada pertandingan sebelumnya, CLS Knights Surabaya mampu bangkit setelah dipertandingan pertama kalah dari Satria Muda. Pada pertandingan kedua ini, tim besutan Kim Dong-won mampu meredam ambisi NSH GMC GSBC Jakarta dengan skor 68-46.

"Anak-anak bermain lebih tenang kali ini. Kombinasi pemain senior dan junior akan terus kami sempurnakan. Kami akan memberikan kesempatan pada pemain junior untuk terus berkembang," kata asisten pelatih CLS, Njoo Lie Fan.

Hasil bagus juga diraih oleh Garuda Kukar Bandung. Tim yang saat ini ditangani Tjetjep Firmansyah itu mampu mengatasi tekanan yang dilakukan oleh JNE Bandung Utama. Galank Gunawan dan kawan-kawan menang dengan skor 67-44.

Selain mampu membawa timnya meraih kemenangan, bagi Galank Gunawan pertandingan melawan JNE Bandung Utama juga cukup mengesankan karena mampu mencetak double-double ke-30 sepanjang keiikutsertaannya di NBL Indonesia.

Saat Garuda Kukar Bandung menghadapi JNE Bandung Utama, mantan pemain Satria Muda Britama itu mampu mengemas 10 poin dan 12 rebound.

Hasil positif juga diraih oleh juara bertahan M88 Aspac. Anak asuh Rastafari Horongbala itu mampu mengalahkan Hangtuah IM Sumsel dengan skor 72-66. Kemenangan atas Hangtuah merupakan yang kedua. Pada pertandingan pertama Aspac menang atas Bima Sakti Nikko Steel Malang dengan skor 69-32.

Pewarta: Bayu K
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014