Palembang (ANTARA News) - Kesebelasan Persija Jakarta berhasil mempermalukan kesebelasan tuan rumah Sriwijaya FC dengan skor 2-1 dalam lanjutan pertandingan Indonesia Super League 2008 di Stadion Jakabaring Palembang, Minggu petang. Kemenangan tim tamu itu membuat kekecewaan ribuan penonton yang memadati stadion tempat pembukaan dan penutupan PON XVI tahun 2004 lalu itu. Gol pertama untuk kesebelasan Persija diciptakan melalui tendangan Greg Nwokolo di menit ke-36 pada pertandingan yang berlangsung seru tersebut. Sebenarnya peluang untuk kesebelasan Laskar Sriwijaya cukup banyak seperti pada menit ke-15 pertandingan babak pertama, namun, Nogn gagal memasukan bola melalui sundulannya. Dengan kemasukan satu gol tersebut membuat tim tuan rumah berbenah diri, namun belum juga mampu memciptakan gol balasan. Pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan kembali merubah teknik dan taktik sehingga pada menit ke 57, Kith Kayamba berhasil memasukan sikulit bundar dalam tendangan pinalti sehingga kedudukan menjadi imbang 1-1. Pertandingan terus berlanjut dan kedua kesebelasan sama-sama tampil ngotot untuk menjadi menambah gol, tetapi hingga babak pertama berakhir kedudukan masih imbang. Pada babak kedua, kesebelasan tamu kembali melancarkan serangan dan bola sering berada di pertahanan klub Sriwijaya, milik masyarakat Sumsel itu. Di menit-menit terakhir pertandingan, Persija kembali meningkatkan tempo permainan sehingga membuat kesebelasan Sriwijaya FC kecolongan. Gol Persija tercipta lewat Pierre Njanka sehingga kedudukan pun berubah menjadi 2-1. Dalam pertandingan, wasit Djumadi Effendi memberikan tujuh kartu kuning masing-masing satu untuk kesebelasan tuan rumah, Sriwijaya FC dan enam untuk Persija Jakarta.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008