Jakarta (ANTARA News) - Putra Mahkota Kerajaan Inggris, Pangeran Charles, dijadwalkan akan berkunjung ke Indonesia pada awal November 2008. "Kami membicarakan rencana kedatangan Pangeran Charles antara 1 hingga 5 November nanti," kata Duta Besar Inggris untuk Indonesia, Martin Hatfull, singkat, seusai pembicaraan tertutupnya dengan Ketua Umum Muhamadiyah Din Syamsudin di Kantor Pusat Dialog dan Kerjasama Antarperadaban (CDCC) di Jakarta, Kamis. Menurut Hatfull, Pangeran Inggris itu akan berkunjung untuk membahas isu tentang dialog antarumat beragama dan lingkungan hidup antara Indonesia dan Inggris, dan meminta Din Syamsudin sebagai penerima kehadirannya. Mengenai isu hubungan antarumat beragama, Din Syamsudin menjelaskan bahwa diskusi yang akan diadakan nanti juga akan mengundang beberapa ulama dan pemimpin agama di Indonesia, sedangkan untuk isu lingkungan hidup, akan diadakan kerjasama dengan beberapa lembaga pelestarian lingkungan hidup mengenai hutan. "Ini merupakan kunjungan kali kedua Dubes Inggris, setelah sebelumnya juga membicarakan masalah sama terkait penandatanganan MoU antara Pemerintah Inggris dan Muhammadiyah beberapa tahun lalu," ujar Din Syamsudin. Dalam kunjungan Pangeran Charles mendatang, kedua pihak tidak hanya akan membicarakan mengenai kedua isu, tetapi juga akan menerapkan hasil pembicaraan itu sebagai jalan tengah untuk menyelesaikan konflik antarumat beragama di dunia. "Pertemuan mendatang akan membahas tentang bagaimana mendorong dialog antarumat beragama antarnegara," katanya. Din juga mengharapkan umat manusia agar jangan terjebak dalam dua kutub ekstrim, yaitu radikalisme dan liberalisme yang dapat memecahkan persatuan antarumat manusia. (*)

Copyright © ANTARA 2008