Jakarta (ANTARA News) - Ketua DPP Partai Demokrat Darwin Zahedi Saleh berpendapat, dimasa mendatang diperlukan adanya konsensus untuk melembagakan berlakunya kontrak dan target daerah kepada para calon kepala daerah yang tegas. "Bangsa ini memerlukan peran besar pemda-pemda dalam meningkatkan kapasitas produktif dan penciptaan lapangan kerja didaerah mereka masing-masing," kata Darwin di Jakarta, Rabu. Hal itu dikarenakan pada saat ini banyak fungsi pemerintah pusat yang telah berada di tangan pemda-pemda tersebut. Karenanya, ia menambahkan, kedepan seharusnya mulai dibangun konsensus bersama untuk melembagakan adanya kontrak atau target daerah kepada para calon kepala daerah, terlepas didukung partai apa calon yang bersangkutan. Dengan demikian diharapkan demokrasi politik yang telah dibangun bersama juga akan menghasilkan demokrasi ekonomi yang buahnya bisa rasakan seluruh rakyat. Ditegaskannya pula bahwa jangan sampai terjadi gubernur atau bupati hasil proses demokrasi yang didukung berbagai partai itu justru menyebabkan wajah Indonesia terbagi-bagi dalam cara pandang yang melupakan kesatuan. "Tanpa kesatuan bagaimana kita dapat menghadapi tantangan ekonomi global," ujarnya.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008