Dharamshala, India, (ANTARA News)- Dalai Lama, Ahad mengatakan bahwa ia kehilangan kepercayaan kepada para pejabat China  dan rakyat Tibet sedang menghadapi "bahaya besar".

"Baru-baru ini saya telah mengemukakan bahwa kepercayaan pada para pejabat China  menjadi semakin tipis," katanya kepada para warga Tibet di pengasingan dalam akhir pertemuan seminggu menyangkut kebijakan di India utara.

"Dalam 20 tahun ke depan, jika kita tidak hati-hati dalam tindakan dan rencana kita,maka akan ada ancaman besar pada masyarakat Tibet," kata pemimpin spritual  yang tinggal di pengasingan itu seperti dilaporkan AFP

"Kita harus berusaha memikirkan pembaruan untuk membantu rakyat Tibet," katanya.

Para warga Tibet telah memutuskan  pada akhir pertemuan itu untuk tetap mendukung kebijakan "jalan tengah" Dalai Lama dalam perundingan-perundingan dengan China untuk dapat memperoleh otonomi lebih luas bagi wilayah Himalaya itu.

Sebagian besar dari 600 orang yang hadir dalam pertemuan itu setuju bahwa pendekatan yang lebih radikal dalam usaha memperoleh kemerdekaan penuh akan menyebabkan Tibet kehilangan dukungan internasional dan membuat Beijing semakin marah.

Dalai Lama mengatakan  parlemen Tibet di pengasingan harus mengambil hasil-hasil pertemuan itu "sebagai satu bentuk riset."(*)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2008