Kuala Lumpur (ANTARA News) - Perubahan besar-besaran yang diharapkan oleh Najib Tun Razak sebagai calon tunggal presiden UMNO benar-benar terjadi dengan tampilnya Khairy Jamaluddin, menantu PM Malaysia Badawi sebagai ketua pergerakan pemuda UMNO yang baru.

Selain itu, Shahrizat Abdul Jalil mengalahkan Rafidah Aziz sebagai ketua pergerakan wanita UMNO, dan seorang anggota parlemen Rosnah Abdul Rashid Shirlin keluar sebagai ketua pergerakan putri UMNO setelah mengalahkan lima calonnya dalam musyawarah nasional UMNO, 24-28 Maret 2009, di Kuala Lumpur, Rabu malam.

Tanpa disangka, Khairy Jamaluddin menang dengan angka yang cukup besar 304 suara mengalahkan mantan menteri besar Selangor itu Mohd Khir Toyo dengan 254 suara dan anak mantan perdana menteri Mahathir, Mukhriz Mahathir dengan 232 suara.

Lembaga disiplin UMNO sebelumnya menyatakan bahwa Khairy terbukti bersalah melakukan politik uang dalam pemilihan ketua pergerakan UMNO ini. Salah satu tim suksesnya tertangkap melakukan politik uang, tapi karena kesalahannya dianggap kecil, dia masih diperbolehkan menjadi kandidat dan ikut pemilihan.

Mukhriz Mahathir yang semula diduga memiliki dukungan kuat ternyata kalah dan meraih suara terkecil.

Sementara itu, salah satu kandidat pemilihan wakil presiden UMNO Ali Rustam yang kini menjabat menteri besar (gubernur Malaka) juga terbukti bersalah melakukan politik uang dan tiga tim suksesnya tertangkap, namun lembaga disiplin UMNO memutuskan dia tidak boleh ikut pemilihan.

Tanpa disangka juga, Shahrizat Abdul Jalil mengalahkan Rafidah Aziz dalam pemilihan ketua pergerakan wanita UMNO dengan perbandingan suara yang sangat mencolok 507 suara melawan 280 suara untuk Rafidah Aziz yang menjadi ketua pergerakan wanita UMNO sejak 1984.

Shahrizat ketika Pemilu Malaysia 8 Maret 2008 dikalahkan dengan putri sulung Anwar Ibrahim Nurul Izzah dalam perebutan kursi anggota parlemen untuk distrik Lembah Pantai, Kuala Lumpur. Shahrizat akhirnya tidak mendapatkan posisi sebagai menteri akibat kekalahan itu.

Yang tidak kalah seru adalah pemilihan ketua pergerakan putri UMNO dengan enam kandidat yakni Shahaniza Shamsuddin, Rosnah Abdul Rashid Shirlin, Ismalina Ismail, Bibi Sharliza Mohd Khalid, Ida Rahayu Md Noor dan Saarah Ali Bashah.

Rosnah Abdul Rashid Shirlin seorang anggota parlemen dari Papar, Sabah, terpilih menjadi ketua pergerakan putri UMNO yang baru.

Munas UMNO esok, Kamis, akan melakukan pemilihan wakil presiden dan deputi presiden UMNO. Untuk jabatan wakil presiden ada dua kandidat yakni Muhyiddin Yassin yang kini menjadi menteri perdagangan dan industri dan muhammad Taib yang kini menjadi menteri pembangunan luar bandar dan wilayah.

Sementara untuk jabatan presiden UMNO, Najib Tun Razak merupakan calon tunggal sehingga dipastikan dia akan terpilih sebagai presiden UMN) menggantikan Abdullah Badawi. Sudah menjadi tradisi, presiden UMNO akan menjadi PM Malaysia baru.(*)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009