Madrid (ANTARA News) - Barcelona semakin dekat ke tangga juara kompetisi Liga Utama Spanyol (La Liga) setelah mempermalukan tuan rumah Real Madrid dengan skor telak 6-2 di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (Minggu dinihari WIB) seperti dilaporkan Reuters.

Dengan kemenangan tersebut, Barcelona yang menyisakan tiga pertandingan lagi, semakin dekat ke tangga juara setelah memperbesar nilai dengan selisih tujuh angka atas peringkat kedua Real Madrid.

Pertarungan antara kedua klub papan atas yang juga dikenal dengan sebutan "el classico" itu yang sebelum diprediksi berlangsung ketat, ternyata berakhir diluar perkiraan.

Tuan rumah Real Madrid yang didukung sekitar 90.000 penonton, selalu berada dalam tekanan hampir disepanjang pertandingan dan berpeluang untuk kebobolan lebih banyak gol.

Bermain di hadapan pendukung sendiri, Real Madrid yang semula bertekad untuk meraih kemenangan, sekaligus memperkecil ketinggalan menjadi satu angka agar berpeluang untuk mempertahankan gelar juara, justru menjadi bulan-bulanan tim tamu.

Dengan menyisakan empat pertandingan lagi, harapan Real Madrid untuk meraih gelar juara untuk ketiga kalinya secara beruntun dipastikan berakhir akibat kekalahan memalukan tersebut.

Real Madrid juga mengakhiri rekor 18 kali tidak terkalahkan dalam pertandingan terakhir (17 kali menang dan sekali imbang) dan terakhir mereka dikalahkan Barcelona 0-2 di Nou Camp Desember lalu.

Barcelona yang hampir dipastikan meraih gelar juara untuk pertama kali dalam tiga tahun terakhir, berada di puncak klasemen dengan nilai 85, disusul Real Madrid (78) dan Sevilla (57).

"Kami telah membuat langkah besar menuju gelar juara dan sekarang kami sudah semakin dekat," kata Pep Guardiola, pelatih Barcelona usai pertandingan yang berjalan berat sebelah itu.

"Kami tidak ingin memperlihatkan disini dan mencoba untuk tampil berani seperti yang selalu kami tampilkan sepanjang musim kompetisi demi mengejar kemenangan," katanya.

"Tidaklah mudah meraih kemenangan di Bernabeu dan ini adalah salah satu hari terbaik dalam kehidupan sepakbola saya karena kami berhasil membuat pendukung bergembira," katanya menambahkan.

Kemenangan itu akan semakin membangkitkan semangat Barcelona yang akan berhadapan dengan Chelsea pada pertemuan kedua semifinal Liga Champion menghadapi Chelsea, Rabu mendatang.

"Kemenangan ini akan memberikan rasa percaya diri untuk menghadapi Chelsea. Roma (tempat final Liga Champions) juga sudah semakin dekat. Kami tidak merasa lelah dan kami harus siap untuk menghadapinya," kata Guardiola.

Real Madrid yang sebelum pertandingan lebih diunggulkan karena bermain di hadapan pendukung sendiri, mengawali pertandingan dengan meyakinkan ketika unggul lebih dulu melalui gol Gonzalo Higuain pada menit ke-14.

Tapi keunggulan tersebut hanya bertahan selama empat menit ketika Thiery Henry menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Hanya berselang dua menit kemudian atau pada menit ke-20, Barcelona berbalik unggul menjadi 2-1 melalui sundulan kapten Charles Puyol dan menutup babak pertama menjadi 3-1 melalui gol Lionel Messi.

Pada babak kedua, Real Madrid sempat memperkecil ketinggalan menjadi 2-3 melalui gol Sergio Ramos.

Thiery Henry mengawali pesta gol tim tamu dengan mencetak gol kedua untuk memperbesar keunggulan Barcelona menjadi 4-2.

Pada menit ke-75, Lionel Messi menyusul mencetak gol kedua pada menit ke-75.

Di tengah-tengah keputus asaan para pemain Real Madrid dan kekecewaan pendukung mereka yang sebagian meninggalkan stadion meski pertandingan belum usai, Gerard Pique pun semakin menambah penderitaan tim tuan rumah dengan mencetak gol terakhir pada menit ke-82.

Berikut hasil pertandingan kompetisi sepakbola Liga Utama Spanyol, Sabtu (Minggu dihihari WIB):

- Real Madrid 2 (Higuain 14, Ramos 56) Barcelona 6 (Henry 18, 58,

Puyol 20, Messi 35, 75, Pique 82)

Pertandingan berikut:

- Villarreal v Sevilla, Numancia v Malaga

Jadwal pertandingan Minggu:

Real Mallorca v Getafe, Osasuna v Recreativo Huelva, Deportivo La Coruna v Valladolid, Racing Santander v Almera, Sporting Gijon v Athletic Bilbao, Espanyol v Valencia 1700 GMT, Real Betis v Atletico Madrid

Klasemen sementara (main, menang, seri, kalah, memasukkan gol, kemasukan gol, nilai):

Barcelona 34 27 4 3 100 28 85

Real Madrid 34 25 3 6 79 41 78

Sevilla 33 17 6 10 46 38 57

Valencia 33 16 8 9 62 47 56

Villarreal 33 15 10 8 49 43 55

Atletico Madrid 33 15 7 11 67 54 52

Malaga 33 14 9 10 52 51 51

Deportivo La Coruna 33 14 8 11 43 43 50

Real Mallorca 33 11 9 13 43 51 42

Valladolid 33 12 5 16 42 51 41

Almeria 33 11 7 15 40 52 40

Athletic Bilbao 33 11 7 15 44 54 40

Racing Santander 33 10 9 14 44 42 39

Real Betis 33 9 10 14 47 53 37

Osasuna 33 8 12 13 37 41 36

Espanyol 33 8 11 14 34 46 35

Getafe 33 8 10 15 43 52 34

Sporting Gijon 33 11 0 22 39 72 33

Recreativo Huelva 33 7 9 17 30 50 30

Numancia 33 8 4 21 35 66 28

(*)

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009