Jakarta (ANTARA News) - Tim kampanye nasional pasangan calon presiden dan wakil presiden SBY-Boediono akan bertemu dengan anggota DPD/DPW dan para pendukung untuk mengoordinasikan rencana tim kampanye nasional.

"Acara tersebut kami beri nama `Silaturahmi Nasional Koalisi Parpol SBY-Boediono` dan akan diadakan pada 29-30 Mei di Jakarta," kata Radityo Gambiro, Ketua Panitia Acara, di Jakarta, Kamis.

Agenda acara ini adalah membahas rencana kegiatan tim kampanye nasional serta menyosialisasikannya kepada tim di daerah.

"Capres dan cawapres juga akan hadir untuk memberi penjelasan mengenai isu-isu yang berkembang belakangan ini seputar pilpres 2009," kata Radityo.

Pasangan itu akan datang setelah menyelesaikan jadwal penetapan nomor urut capres dan cawapres di KPU, Sabtu (30/5).

Isu yang akan dijelaskan oleh keduanya menyangkut kampanye hitam yang ada agar tidak ada lagi keraguan atau kegamangan kepada pasangan ini, kata Radityo.

Sekitar 2.500 peserta, terdiri dari tim kampanye nasional pasangan SBY-Boediono dan pimpinan 24 parpol koalisi akan menghadiri acara itu.

"Elemen masyarakat yang kami sebut dengan tim kawan seperti Garansi, Tim Sekoci, Tim Echo dan Tim Delta juga akan hadir," tambahnya. (*)

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2009