Bandarlampung (ANTARA News)- Dukungan terhadap Aburizal Bakrie sebagai calon Ketua Umum DPP Partai Golkar pada Munas Golkar mendatang bertambah kuat, namun Golkar Lampung Selatan sekarang masih terfokus untuk memenangkan pasangan Jusuf Kalla- Wiranto pada Pilpres 8 Juli.

"Pada Munas mendatang, DPD Golkar Lampung Selatan tentu mendukung Aburizal Bakrie. Sebelum Munas itu, kita fokus dulu menggalang kekuatan untuk memenangkan pasangan Jusuf Kalla- Wiranto," kata Ketua DPD Golkar Lampung Selatan, Rusman Effendy, saat dihubungi dari Bandarlampung, Rabu.

Ia mengatakan, Aburizal Bakrie adalah putra Kalianda (Lampung Selatan), tokoh dan pengusaha berskala nasional dan internasional, serta telah duduk di berbagai kepengurusan di Golkar, seperti sekarang ini sebagai anggota Dewan Pertimbangan Partai Golkar.

Selain itu, ia juga mantan Menko Perekonomian dan sekarang menjabat Menko Kesra.

"Melihat rekam jejak beliau, kemampuan dan kepemimpinannya tidak perlu diragukan lagi. Kami yakin Golkar akan lebih maju jika dia terpilih sebagai Ketua Umum Golkar," katanya.

Meski demikian,ia menyebutkan, pengurus Golkar Lampung Selatan bersama Partai Hanura Lampung Selatan kini terfokus untuk memenangkan pasangan JK- WIN pada pilpres mendatang.

"Bersama Partai Hanura, kita telah membentuk tim pemenangan hingga tingkat kecamatan, dan selanjutnya ke tingkat desa. Kami berupaya optimal untuk memenangkan pasangan JK-Win," katanya.

Sebelumnya, Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Lampung, Alzier Dianis Thabranie, juga menyatakan bahwa Golkar Lampung akan mengusung Aburizal Bakrie sebagai calon Ketua Umum DPP Partai Golkar.

"Untuk Golkar Lampung, kita akan mengusung Aburizal Bakrie sebagai calon ketua umum. Tapi sebelum sampai ke Munas, kita `all out` dulu untuk memenangkan pasangan Jusuf Kalla- Wiranto dalam pilpres mendatang," katanya.

Berkaitan Munas itu, sejumlah elite Golkar disebut- sebut sebagai calon Ketua Umum DPP Golkar, seperti Surya Paloh dan Aburizal Bakrie.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009