Jakarta (ANTARA News) - Pebulutangkis peringkat empat dunia Taufik Hidayat meraih gelar juara pada turnamen Grand Prix Amerika Serikat (AS) Terbuka, sekaligus membukukan gelar kedua yang ia raih pada 2009.

Pada final turnamen yang digelar di Orange County, California, Sabtu waktu setempat (Minggu WIB) itu, Taufik mengalahkan unggulan keenam asal Taiwan Hsueh Hsuan Yi dua game langsung 21-15, 21-16.

"Saya bersyukur lah meskipun ini kejuaraan kecil," komentar Taufik usai kemenangan dalam turnamen berhadiah total 80.000 dolar AS tersebut.

Ia berharap, sukses yang ia peroleh di AS dapat berlanjut ketika ia tampil pada Kejuaraan Dunia di Hyderabad, India pada 10-16 Agustus.

"Ya, mudah-mudahan bisa bagus hasilnya nanti di Kejuaraan Dunia," ujar juara dunia 2005 yang menjadi salah satu dari hanya dua pebulutangkis yang membela Merah Putih di AS Terbuka itu.

Taufik yang beralih menjadi pemain profesional sejak mengundurkan diri dari Pelatnas Cipayung pada akhir Januari, meraih gelar pertama tahun ini di India Terbuka Grand Prix Gold Maret lalu. Sebelumnya ia terhenti di semifinal All England dan perempatfinal Swiss Super Series.

Sebelum berangkat ke AS, peraih medali emas Olimpiade Athena 2004 itu mencapai final di Indonesia Super Series saat dikalahkan pemain nomor satu dunia asal Malaysia Lee Chong Wei di final, namun ia langsung kalah pada putaran pertama Malaysia Terbuka Grand Prix Gold pada pekan berikutnya.

Pebulutangkis Kanada Anna Rice yang menjadi unggulan pertama memenangi gelar tunggal putri dengan mengalahkan Mona Santoso dari AS 21-17, 21-9.

Sedangkan pasangan Huang Ruilin/Jiang Xuelian menambahkan gelar bagi Kanada dengan menjuarai ganda putri setelah mengalahkan Chen Yang/Peng Yun (Grace) 14-21, 21-15, 21-11.

Adapun juara ganda putra diraih pemain asal Indonesia Tony Gunawan yang sekarang membela AS berpasangan dengan Howard Bach. Pasangan juara dunia 2005 itu menundukkan unggulan pertama Jurgen Koch/Peter Zauner dari Austria 21-12, 21-9 untuk menambahkan gelar kedua bagi AS.

Sebelumnya, Howard Bach bersama Eva Lee memenangi nomor ganda campuran dengan mengungguli pasangan Kanada Alvin Lau/Jiang Xuelian 21-13, 21-12.(*)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009