London (ANTARA News) - Gerakan Tari Saman yang ditampilkan siswa SMP Islam Al-Azhar Jakarta berhasil memukau sekitar 500 pengunjung dalam Festival International Folklore berlangsung di kota Lublin, Polandia, yang diadakan sejak 11 Juli lalu.

Tim kesenian Indonesia diwakili siswa SMP Islam Al-Azhar Jakarta tampil sebanyak lima kali dalam Festival International Folklore yang diikuti tim kesenian dari mancanegara, ujar juru bicara KBRI Warsawa Any Muryani kepada koresponden Antara London, Kamis.

Dikatakannya, tim Kesenian Al-Azhar Jakarta yang berjumlah 36 orang berada di Polandia dalam rangka memenuhi undangan panitia XXIV International Folklore Festival di Lublin, ibukota Propinsi Lubenski, Polandia Timur.

Menurut Any Muryani, Ketua Penyelenggara Jan Twardowski sangat tertarik dengan penampilan tim kesenian Indonesia dan menyampaikan kepada Dubes RI Warsawa Hazairin Pohan akan mengundang kembali kelompok kesenian dari Indonesia pada festival pada tahun 2010.

Sebelumnya, SMP Al-Azhar juga tampil di daerah Naleczow, tidak jauh dari kota Lublin dengan menampilkan tiga tarian yakni tari Yapong dari Betawi, tari Piring dari Sumatra Barat dan tari Giring-giring dari Kalimantan.

SMP Al-Azhar mengelar pertunjukan terakhir pada hari Kamis (16/7) dan akan melanjutkan perjalanan ke Berlin, Paris, Amsterdam, dan Brussels sebelum kembali ke Indonesia. (*)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2009