Montreal (ANTARA News/Reuters) - Andy Roddick hari Jumat waktu setempat, menundukkan unggulan keempat dari Serbia, Novak Djokovic, 6-4, 7-6, di perempatfinal Montreal Masters.

Unggulan kelima, Roddick, juara tahun 2003 di turnamen tersebut, di semifinal hari Sabtu akan berhadapan dengan Juan Martin Del Porto dari Argentina, yang menumbangkan mantan petenis nomor satu duna dari Spanyol, Rafael Nadal.

Semifinal lainnya akan mempertandingkan unggulan ketiga dari Inggris, Andy Murray, melawan petenis Prancis, Jo-Wilfried Tsonga, yang secara spektakuler bangkit di set ketiga untuk mengalahkan petenis nomor satu dunia, Roger Federer, di perempatfinal.

"Saya merasakan kondisi saya sangat baik, dalam dua pekan terakhir saya bermain sangat baik," kata Roddick, runner-up the Washington Classic yang berakhir hari Minggu, kepada wartawan. "Saya belum melancarkan servis sebaik yang biasanya saya lakukan, jadi saya pikir itu merupakan pertanda baik."

"Bila saya harus memilih, saya yakin pukulan servis saya yang akan lebih menentukan," katanya.

"Secara fisik saya sangat fit, saya mampu bergerak secara baik," kata Juara 2007, Djokovic, yang memulai musim lapangan kerasnya musim ini di Montreal.

"Tetapi ada sesuatu yang membuat saya tidak berhasil akhir-akhir ini dan saya harus menmcari jalan keluar untuk membuat lebih baik," katanya.

"Saya merasakan hampir bermain sangat baik sepanjang pertandingan, tetapi pada saat-sat penting saya melakukan pukulan-pukulan yang buruk dan banyak melakukan kesalahan sendiri, katanya. (*)

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2009