Jakarta (ANTARA News) - Kawasan objek wisata Ancol, Jakarta Utara dikunjungi banyak warga Jakarta yang hendak melewati masa liburan pascalebaran dan diperkirakan jumlah pengunjung tahun 2009 akan lebih banyak dari tahun lalu yang mencapai 830.000 orang .

Dari pantauan ANTARA News, Rabu pengunjung yang didominasi keluarga dan anak-anak itu mulai mendatangi objek wisata Ancol mulai pukul 10.00 WIB.

Sejumlah lokasi di kawasan objek wisata yang paling banyak dikunjungi pengunjung diantaranya Dunia Fantasi, Gelanggang Samudera, SeaWorld dan Taman Pantai.

Bahkan di Pantai Lumba-lumba, Pantai Karnaval dan Pantai Marina pengunjung terlihat duduk santai bersama sanak saudara atau rekan di pinggir pantai.

Wakil Kepala Humas Taman Impian Jaya Ancol, Sofie Cakti mengatakan, mulai tanggal 19 September hingga hari Rabu objek wisata tersebut didatangi banyak pengunjung.

"Kepadatan pengunjung diprediksi akan berlangsung hingga 30 September 2009," katanya.

Sofie Cakti juga merinci, pada hari Minggu (20/9) atau pada hari Idul Fitri 1430 hijriah jumlah pengunjung yang datang ke Taman Impian Jaya Ancol mencapai 64.500 orang.

Sedangkan pada hari Senin (21/9) atau satu hari setelah hari kemenangan jumlah pengunjung yang datang ke Ancol mencapai 140.000 orang dan pada hari Selasa (22/9) atau dua hari setelah hari Idul Fitri sebanyak 132.000 orang.

"Berdasarkan penghitungan sementara pada hari Rabu atau tiga hari setelah hari lebaran sejak pagi hingga pukul 13.00 WIB jumlah pengunjung yang datang mencapai 80.000 orang," katanya.

Ia menambahkan bahwa pada tahun 2008 jumlah total pengunjung yang datang ke Taman Impian Jaya Ancol selama periode Lebaran sebanyak 830.000 orang.

Periode Lebaran pada tahun 2009 menurut Sofie adalah mulai tanggal 19 September hingga 30 September.

"Kami belum tahu berapa jumlah pengunjung selama periode Lebaran pada tahun 2008 ini karena masih menunggu setelah 30 September 2009," katanya.

Ia mengatakan, pihaknya tidak mematok target jumlah pengunjung pada Lebaran tahun ini, namun ia optimis jumlah pengunjung pada periode Lebaran tahun ini akan lebih banyak dibanding tahun sebelumnya.

"Kami optimistis bahwa jumlah pengunjung hingga 30 September 2009 nanti akan lebih banyak dibandingkan periode Lebaran tahun sebelumnya," katanya. (*)

Pewarta:
Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2009