Los Angeles (ANTARA News/Reuters) - Bintang "Desperate Housewives" Eva Longoria Parker tidak lagi menggunak botol minuman plastik dan bintang "Charlie's Angels" aktris Lucy Liu juga berikrar untuk memelihara lingkungan dengan berkendara kereta api bawah tanan (subway) manakala ia lagi di New York.

Dalam sebuah pertunjukkan yang diperuntukan sebagai dukungan pada seruan Presiden terpilih Barack Obama dalam rangka pelayanan sosial, lebih dari 50 orang selebriti Hollywood telah berjanji mengambil langah positif, dalam sebuah video obrolan antara suami dan istri yang diperankan oleh duo Ashton Kutcher dan Demi Moore.

Video ini akan disiarkan pada situs jaringan sosial MySpace.com Senin depan, sehari sebelum pelantikan Obama.

"Ada asumsi bahwa satu orang mampu bekerja penuh demi pekerjaan barunya dan mengubah sesuatu tanpa melakukan apa-apa, saya tidak percaya asumsi itu benar," kata Kutcher (30) kepada Reuters.

"Saya kira kita mesti menjadi para pemimpin, dan itu bukan para selebritis.  Saya pikir bahwa sebagai warganegara kita harus menjadi para pemimpin gerakan untuk menciptakan apa yang kita inginkan," kata aktor yang dikenal luas karena memainkan pemuda keras kepala pandir tapi jenaka dalam serial komedi situasi '70s Show."

Obama telah mengilhami orang Amerika untuk lebih banyak membantu masyarakatnya dan dia berjanji memperluas program-program layanan sosial secara nasional seperti AmeriCorps dan the Peace Corps.

Tak mengherankan jika para selebritis menjadi salah satu pihak yang pertama menjawab seruan Obama, karena banyak figur Hollywood rela menjadi pendukung Obama selama kampanye presidensialnya.

Tapi sejauh ini hanya sedikit selebriti yang tercatat berjanji terlibat dalam program-program sosial Obama.

Soleil Moon Frye (32), seorang mantan bintang cilik tahun 1980an dalam serial komedi situasi "Punky Brewster," berjanji mendukung upaya pencarian obat penyakit Alzheimer, penyakit yang diderita ayahnya.

Dia percaya obat untuk penyakit yang menyerang memori manusia itu mungkin bisa ditemukan, setidaknya untuk generasi mendatang.

"Saya hanya ingin bayi-bayiku nanti bisa lengkap memorinya dan dapat melalui memori masa kecilnya karena betapa pentingnya memori kita itu," kata aktris ini.

Selebritis lain yang tercatat ingin mengikuti program sosial Obama diantaranya adalah Cameron Diaz, Dakota Fanning, Eva Mendes, dan vokalis Red Hot Chili Peppers, Anthony Kiedis .

Komedian George Lopez berseloroh janji mereka tidak untuk demi kendaraan hibrada berbahan bakar listrik karena itu tidak bukan ciri khas orang Latin, namun dia berjanji untuk terlibat lebih dalam lagi dan bekerja demi kesatuan nasional.

Bintang "Entourage," Kevin Connolly berjanji untuk mengunjungi laman ciptaan Obama usaservice.org dan akan mendaftar menjadi anggota dalam proyek layanan sosial untuk para tetangganya.

Bob Stern, Presiden Center for Governmental Studies yang berbasis di Los Angeles, menyebut seruan Obama untuk berpartisipasi dalam program layanan sosial  ini mengingatkan orang pada prakarsa Presiden John F. Kennedy dan George H.W. Bush, ayah dari Presiden AS sekarang yang mengillhami orang Amerika untuk menjadi relawan guna berbicara demi "seribu titik cahaya."

"Saya kira (daya tarik Obama) bahkan lebih besar lagi karena orang mengkritik Bush dengan mengatakan 'Yah anda tidak serius dan hanya satu upaya pemerintah untuk mengindari dari banyak hal.  Saya kira ini akan lebih setara dengan Kennedy," kata Stern.  (*)

Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2009