Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memohon dukungan dari masyarakat luas dalam upaya pemerintah yang dipimpinnya meningkatkan kesejahteraan rakyat.

Permohonan itu disampaikan Kepala Negara dalam dialog dengan ratusan masyarakat ketika mengunjungi pusat primata Schmutzer di Kebun Binatang Ragunan, Jakarta Selatan, Jumat.

"Saya memohon dukungan dari masyarakat luas. Pemerintah terus bekerja meningkatkan kesejahteraan rakyat, keamanan, agar ekonomi tumbuh dan akhirnya masyakat mendapat kesempatan seluas-luasnya," tutur Presiden.

Dalam dialog itu, Presiden menyampaikan harapan agar Tahun Baru 2010 membawa kebaikan bagi kehidupan bangsa.

Ia berharap agar Tahun Baru 2010 membawa semangat dan tekad baru agar kehidupan bangsa di masa depan semakin membaik di segala bidang.

"Semoga tahun baru ini membawa berkah bagi kita semua warga Indonesia, semoga rejekinya ditingkatkan oleh Allah SWT kepada kita semua. Yang sekolah berhasil dengan baik, yang bekerja berhasil dengan baik. Pendek kata, semoga tahun baru ini membawa semangat baru, tekad baru, agar kehidupan bangsa ke depan makin baik," tuturnya.

Kunjungan Presiden ke Kebun Binatang Ragunan untuk meninjau pelaksanaan pengamanan perayaan Tahun Baru 2010. Ketika berkunjung ke Ragunan, taman margasatwa itu padat oleh ratusan pengunjung yang berpelesir menghabiskan liburan.

Sebelum ke Ragunan, Presiden yang didampingi Ani Yudhoyono melakukan inspeksi mendadak ke Mabes Polri guna mengevaluasi pelaksanaan operasi lilin 2009.

Setelah mengunjungi kebun binatang, Presiden berencana melayat Frans Seda yang meninggal dunia pada 31 Desember 2009.
(*)

Pewarta: Ricka Oktaviandini
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010