Los Angeles (ANTARA News/Reuters) - Perubahan yang terjadi di NBC terhadap tayangan tengah malamnya membawa berkah bagi komedian Jay Leno, yang belakangan ini rating acara televisinya turun.

NBC menghadapi masalah besar atas mahalnya jaringan siaran tengah malam, sedangkan drama pada dini hari hanya mendapatkan dividen sepanjang tayang, demikian laporan Reuters Life!

Akhirnya, NBC pun bereksperimen memangkas biaya yang menempatkan program "The Jay Leno Show" di TV pada pukul 22.00 karena pertunjukkannya berating buruk sekaligus serangan acara dari televisi-televisi lokal, ini menyakitkan bagi program berita jam 11 malam. NBC juga mengingatkan pada empat jaringan TV besar AS dalam hal rating penonton.

"Kontroversi terkadang menjadi promosi yang baik, dan bisa memberi kesegaran pada acara Leno. Banyak penonton yang saling curiga," kata Gabelli dan seorang wakil analis Christopher Marangi.

Hal itu dapat menimbulkan keuntungan di pihak NBC yang dihadapkan pada prospek pengeluaran senilai 10 juta dolar AS hingga 20 juta dolar AS demi tercapainya penyelesaian dengan Conan O`Brien.

Pemandu acara "The Tonight Show" menolak bekerjasama dengan pihak NBC yang mengembalikkan programnya tayang pada pukul 12.05 dini hari guna mengakomodasi pertunjukkan Leno kembali ke asalnya.

Penonton Program "The Tonight Show" berkurang semenjak O`Brien mengambil alih Juni 2009, dan membiarkan pesaingnya, David Lettermen, dari CBS memimpin persaingan merebut penonton jaringan TV tengah malam.

Analis dan pakar industri berpendapat bahwa NBC sedang bermain aman pada jam tayang 10 malam hingga mereka mendapatkan program menarik untuk mengisinya. Beberapa orang percaya bahwa perpindahan acara itu dapat mendorong pihak NBC pada ramainya pasar spot iklan di menit akhir yang berarti pengeluaran bagi kompetitornya.

"Sementara kita lengah terhadap jatuhnya rating NBC yang secara penuh kembali sebagai program baru pada pukul 10 malam dan mengembalikkan acaranya Jay Leno ke tengah malam, perubahan ini berdampak langsung pada pesaing NBC yang memiliki share relatif pada tingkat nasional dan lokal," demikian laporan penelitian seorang analis, Michael Nathanson bersama Bernstain.

Hal itu juga bisa membantu kerja stasiun lokal NBC.

"Tak heran, jika tayangan yang bagus pada pukul 10 malam dapat membantu pemilik NBC dan secara negatif berimbas terhadap pesaing seperti stasiun lokal CBS, ABC dan Fox  termasuk juga pemilik dan operator stasiun," katanya.

Ia berpendapat, dalam kondisi yang belum pasti, maka NBC akan bertindak lebih baik secara bisnis mengikuti perpindahan itu.

"Ketika semua pesaing berkumpul itu bisa menjadi keuntungan buat NBC, mereka menawarkan diskon besar dan mampu berikan harga yang murah untuk pangsa pasar dipukul 10 malam saat ini," ujarnya.

NBC akan bisa menanjak, kata seorang pakar hiburan agen iklan RPA.

"Dalam Jangka pendek jaringan TV itu akan mencetak prestasi. Mereka besar-besaran merombak jadwal acaranya, tetapi pada jangka panjang, mereka menaruh jadwal program dan unggulannya berkembang dan mereka maju selangkah dari mereka yang sekarang," katanya.

"Melihat musim tayang 2010-2011 hingga 2011-2012,  jaringan TV itu harus memprogram ulang dan menjadwal ulang serta memperoleh rating tinggi dari yang mereka telah lakukan bersama Leno pada pukul 22.00," katanya.

Banyak pihak hingga saat ini memandang hal tersebut sebagai sebuah kemunduran.

"Mereka memiliki celah dalam penyusunan programnya dan sekarang bisa menghabiskan 300 juta dolar dalam setahun untuk mengembalikan susunan acara dan meramaikannya lagi, yang belum tentu dijamin bisa sukses, dibandingkan 100 juta dolar yang mereka habiskan untuk Acara Leno," kata analis David Bank.

Ia menambahkan, siapa menduga hal tersebut dapat menggangu iklan.

"Saya berpikir kalau pengiklan akan kecewa berat jika pihak NBC, setelah menjadikan mereka kelinci percobaan pada acara Leno, mencoba menghambat pendapatan," katanya.

Acara Leno terus diteliti di tengah persaingan ketat dengan acara lain, sekaligus untuk memperbaiki rating dan pengiklan setelah mengalami penurunan jumlah penonton selama percobaan di jam tayang utama (primetime).

NBC, yang dimiliki oleh General Electric Co menolak berkomentar dalam masalah ini.karena Comcast corp sedang lakukan proses dari pembelian minat yang tepat di NBC dari GE. (*)

Pewarta:
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2010