Jakarta (ANTARA News) - Pemain tengah baru Persija Jakarta, Firma Utina, masih menunggu surat keluar dari klub lamanya Pelita Jaya agar bisa bermain pada putaran kedua Djarum Indonesia Super League (ISL) 2009/2010.

"Saya masih menunggu surat keluar dari Pelita. Mungkin dalam waktu dekat ini semuanya sudah beres," katanya di sela latihan pertama bersama Persija di Lapangan Ragunan Jakarta, Jumat.

Menurut dia, dengan adanya surat keluar dari klub lama maka akan mempermudah pengurusan administrasi pengesahan pemain baru oleh PT Liga Indonesia.

"Doakan semoga semuanya segera beres. Yang jelas dengan bergabung dengan Persija impian saya tercapai," katanya menambahkan.

Pemain andalan timnas Indonesia itu menjelaskan, alasan dirinya bergabung ke Persija selain impian dari kecil adalah karena di Pelita Jaya sudah diperlukan lagi.

Selama di Pelita Jaya dirinya sering dibangkucadangkan oleh pelatih Fandi Ahmad. Dengan bergabung dengan Persija peluang masuk tim utama lebih terbuka.

"Dengan sesama pemain, saya sudah banyak kenal termasuk dengan pelatih Benny Dolo. Kami berharap dengan gabung Persija bisa meraih juara," kata mantan pemain Arema Malang itu.

Ia menambahkan, meski baru bergabung dengan Persija dirinya mengaku sudah klop dengan cara kepelatihan Benny Dolo dan siap ditempatkan disemua posisi.

Sementara itu, asisten manajer Persija, Ferry Indrasjarief mengaku pengurusan administrasi kepindahan bagi Firman Utina masih dalam penyelesaian.

"Kami akan secepatnya mendaftarkan Firma ke PT Liga. Dengan demikian bisa secepatnya dimainkan. Yang jelas pengurusan sedang berjalan," katanya saat dikonfirmasi.

Menurut dia, jika Firman Utina telah disahkan oleh PT Liga Indonesia maka pada pertandingan melawan tuan rumah Bontang FC tanggal 10 Februari sudah bisa diturunkan.

(Ant/S026)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010