Makassar (ANTARA News) - Enam orang perampok beraksi di kantor cabang pembantu Bank BRI Sudiang, Makassar dan berhasil menggasak uang tunai sekitar Rp200 juta, demikian keterangan yang dihimpun di lokasi kejadian Jalan Perintis Kemerdekaan kilometer 20, Minggu.

Kawanan perampok merusak lemari brankas di ruang tengah ruko yang dijadikan kantor cabang pembantu tersebut, sementara seorang saksi kepada Polda Sulselbar, Rano mengatakan, melihat perampok menggunakan Isuzu Panther plat merah diparkir di depan bank.

Tidak lama berselang lima orang turun dari mobil itu dengan wajah tertutup selubung ala ninja sambil membawa senjata api jenis berwarna silver kemudian beraksi.

"Saya tidak tahu kalau mereka perampok. Saya baru tahu dia itu perampok setelah keluar dari bank dengan mengenakan penutup muka seperti ninja," katanya.

Saksi mengaku bekerja sebagai pelayan rumah makan di samping kantor Bank BRI dan tidak terlalu memperhatikan siapa yang masuk dan keluar bank.

Dia baru mengetahui jika mobil berplat merah yang terparkir itu adalah mobil perampok setelah istri penjaga malam kantor BRI, Nasrullah, berteriak minta tolong.

"Setelah istrinya Nasrullah minta tolong sambil berteriak `rampok` saya langsung keluar dan suasana pengunjug warung cukup sepi saat itu. Setelah mereka kabur baru saya telepon polisi," ujarnya.

Aparat Polsekta Biringkanaya yang mengetahui kabar perampokan itu langsung berkoordinasi dengan Polresta Makassar Timur dan Polda Sulselbar untuk menurunkan tim identifikasi.

Bersama Kepala Cabang Pembantu BRI Sudiang, Slamet Ristanto, polisi langsung mempelajari tempat kejadian perkara hingga pukul 18.00 WITA, sambil meminta keterangan Nasrullah yang sempat disekap kawanan perampok.

Slamet memperkirakan sekitar Rp200 juta raib dibawa perampok. "Kita sudah serahkan semua penyelidikan ke polisi dan semoga saja kasus ini bisa terungkap secepatnya," kata Slamet.(*)


Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010