Manchester (ANTARA News/AFP) - Pelatih Manchester United (MU) Alex Ferguson mengakui bahwa Chelsea sekarang lebih difavoritkan juara Liga Utama Inggris menyusul kekalahan mereka 1-2 di hadapan pendukung sendiri di Old Trafford, Sabtu.

Kemenangan Chelsea membuat tim asal London tersebut berbalik unggul dengan selisih dua angka atas MU. Baik Chelsea maupun MU sama-sama menyisakan lima pertandingan lagi.

"Chelsea sekarang jelas difavoritkan, itu tidak usah diragukan lagi. Unggul dua angka dengan sisa lima pertandingan, membuat posisi mereka jadi kokoh," kata Ferguson usai pertandingan.

Carlo Ancelotti, pelatih Chelsea asal Italia, setuju dengan pernyataan Ferguson.

"Betul sekarang kami lebih difavoritkan. Adalah hal yang normal jika kami kembali ke puncak klasemen. Tapi pertandingan belum usai, kami harus tetap fokus dan tampil tenang pada pertandingan berikutnya," kata Ancelotti.

Dalam pertandingan tersebut yang dianggap sebagai penentu juara itu, Chelsea tampil lebih meyakinkan dan berhasil memanfaatkan kelemahan MU yang tidak diperkuat pemain bintang mereka Wayne Rooney yang didera cedera.

Chelsea juga tampak bermain lebih bersemangat dibanding MU yang masih belum melupakan kekecewaan akibat kekalahan dramatis 1-2 dari Bayern Munich di perempat-final Liga Champions Rabu lalu.

Gol pertama Chelsea berawal dari aksi Malouda yang berhasil melewati tiga pemain belakang lawan sebelum memberikan umpan silang kepada Joe Cole yang mencetak gol melalui tendangan tumit pada menit ke-20.

Sepanjang babak pertama, MU tidak kunjung berhasil mendobrak pertahanan lawan, meski mulai tampil lebih baik setelah Dimitar Berbatov mendapat peluang melalui sundulan kepala pada menit ke-60.

MU yang berusaha keras untuk mengejar ketinggalan untuk setidaknya meraih satu angka bila bermain imbang, justru kembali kebobolan untuk kedua kalinya melalui Didier Drogba.

Drogba yang masuk menggantikan Nicolas Anelka sepuluh menit sebelumnya, memanfaatkan umpan dari Salomon Kalou dari sisi kanan dan kemudian melancarkan tendangan keras tanpa bisa dihadang kiper Edwin van der Sar.

"Ini sungguh mengecewakan. Chelsea tampil jauh lebih baik di babak pertama, tapi kami mulai bangkit pada babak kedua. Namun kami tidak beruntung karena gagal memanfaatkan peluang," kata Ferguson.

Mengomentari gol Drogba yang terkesan offside, Ferguson menyayangkan keputusan wasit Mike Dean yang dianggap tidak teliti, padahal berdiri persis di depan Drogba.

Sementara itu Carlo Ancelotti menolak berkomentar mengenai keputusan wasit yang tidak menyatakan Drogba dalam posisi offside.

"Saya tidak mau berkomentar soal wasit. Tapi yang jelas kalau posisi offside, pasti wasit mengangkat bendera, atau meniup peluit jika penalti," katanya.

Satu salah pemain Chelsea, Florent Malouda, pemain terbaik dalam pertandingan itu, mengatakan bahwa MU memang tidak dalam penampilan terbaik mereka, menyusul kekalahan menyakitkan 1-2 dari Bayern Munich di perempat-final Liga Champions.

Cedera yang dialami pemain bintang Wayne Rooney sehingga harus istirat selama tiga minggu, juga menambah masalah yang dihadapi MU.

"Kami ingin kembali ke puncak setelah pertandingan ini. Memang sulit, tapi kami telah bermain dengan baik," kata pemain sayap asal Perancis itu.

"Kemenangan itu sangat berarti setelah kami mengalami minggu yang tidak menggembirakan karena tersingkir dari Liga Champions bulan lalu. Kami sadar bahwa kami harus segera bangkit," katanya.
(A032/R009)

Pewarta: Ricka Oktaviandini
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010