Makassar (ANTARA News) - Tiga kabupaten di Sulawesi Selatan yaitu Sinjai, Palopo, dan Luwu Utara meraih penghargaan utama anugerah otonomi 2010 dari Program Fajar Institute of Pro Otonomi.

"Tahun ini kami memberikan penghargaan untuk 10 kategori, bertambah satu kategori dibanding tahun lalu dengan 199 nominasi program," jelas Direktur Program Fajar Institute of Pro Otonomi Basir Kadir di Makassar, Rabu.

Kabupaten Sinjai meraih penghargaan utama di bidang ekonomi, Kota Palopo di bidang pelayanan publik dan bidang kinerja politik dianugerahkan kepada Kabupaten Luwu Utara.

Selain tiga penghargaan utama tersebut, anugerah otonomi juga berhasil diraih oleh Kabupaten Gowa pada kategori pelayanan pendidikan dengan memberlakukan peraturan daerah hukuman penjara enam bulan atau denda bagi orang tua yang tidak menyekolahkan anaknya.

Untuk kategori bidang perempuan berhasil diraih oleh empat kabupaten yaitu Bone, Selayar, Pangkep, Sinjai dan Kota Makassar.

Kawasan Tanpa Merokok di Desa Bone bone Kabupaten Enrekang meraih anugerah otonomi provinsi melalui kategori program paling unik.

Kawasan yang telah menerapkan larangan merokok sejak 2001 ini dinilai telah berhasil memberikan perubahan gaya hidup penduduknya diantaranya lebih menghemat uang belanja dan mampu memperbaiki pendidikan keluarga.

Kabupaten yang meraih penghargaan sebagai daerah dengan terobosan inovatif bidang pertumbuhan ekonomi adalah Wajo.

Di bidang pemerataan ekonomi, Kabupaten Pangkep dinobatkan sebagai pemenangnya karena dinilai total memanfaatkan 16 ribu ha lahan pertaniannya dan mencapai pertumbuhan ekonomi lima persen.

Kabupaten Sinjai yang namanya disebut hampir di seluruh nominasi juga meraih penghargaan kategori pemberdayaan ekonomi lokal dan pengentasan kemiskinan dengan mengucurkan dana Rp6,7 miliar untuk pengembangan industri kecil dan menengah terutama untuk perempuan hingga pemasaran dan promosinya.

Berikutnya, Kota Palopo meraih penghargaan di bidang pelayanan kesehatan dengan program Gerakan Sayang Ibu. Bidang pelayanan publik, administrasi kependudukan dan perizinan diraih Kota Pare-pare melalui layanan satu atap.

Kantor pelayanan satu atap tersebut melayani 36 perizinan secara gratis dengan periode pelayanan terlama hanya empat hari dan meraih sertifikasi mutu internasional ISO9001:2000.

Kemudian Kabupaten Takalar meraih penghargaan bidang partisipasi publik dan kesinambungan politik.Selain penghargaan unik, Enrekang juga meraih anugerah kategori lingkungan hidup.

Kabupaten termuda yang masuk nominasi penghargaan ini, Luwu Utara, memperoleh anugerah bidang akuntabilitas publik melalui pelaksanaan proses pengadaan barang dan jasa yang menghemat 11 persen anggaran atau Rp15 miliar. (Ant/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010