Surabaya (ANTARA News) - Trafik pengiriman pesan singkat dari masyarakat untuk mendapatkan info penerimaan siswa baru (PSB) Kota Surabaya, Jawa Timur, melalui program "SMS Center Flexi" mengalami lonjakan cukup tinggi.

Kepala Divisi Komunikasi Eksternal Telkom Flexi Area Jatim, Bali dan Nusa Tenggara, Ivone Handayani, kepada wartawan di Surabaya, Jumat, mengatakan selama dua hari pelaksanaan PSB pada 1 dan 2 Juli, SMS Center Flexi dibanjiri lebih kurang 150 ribu SMS.

Jumlah itu diperkirakan akan melonjak tiga hingga empat kali lipat menjelang batas akhir penutupan PSB di Surabaya pada Minggu (4/7) malam atau Senin (5/7) pagi.

"Bahkan, ada satu nomor Flexi yang melakukan pengiriman sampai 500 SMS dalam sehari untuk mendapatkan info PSB. Tapi, seluruh pengiriman SMS cukup lancar karena kami sudah meningkatkan kapasitas SMS Center," katanya.

Untuk layanan gratis info PSB di Surabaya ini, Telkom Flexi telah meningkatkan kapasitas SMS Center hingga 192 juta SMS per hari.

"Jadi, pelanggan Flexi tidak perlu khawatir soal trafik SMS, karena kami telah sejak awal melakukan antisipasi terhadap terjadinya lonjakan pengiriman SMS," ujar Ivone.

Ia menambahkan layanan SMS gratis ini bertujuan membantu masyarakat, terutama wali murid untuk mendapatkan informasi seputar PSB secara cepat.

"Memang sudah ada akses PSB melalui online atau website, tapi kalau tidak ada layanan SMS dari operator seluler, kepadatan trafik online bisa parah dan menyulitkan masyarakat," katanya menambahkan.

Selain Telkom Flexi, Dinas Pendidikan Kota Surabaya juga menjalin kerja sama dengan operator seluler lain untuk layanan info PSB tersebut.

Khusus layanan SMS gratis Flexi, Telkom menyediakan nomor tujuan 7055 yang bisa diakses pengguna produk tersebut.

Informasi PSB yang bisa didapat antara lain ranking siswa, informasi nilai sementara sekolah, informasi Cek data peserta, dan pagu atau daya tampung sekolah.(*)

(T.D010/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010