Jakarta (ANTARA News) - Lenovo, pembuat PC nomor empat di dunia, telah mendirikan unit untuk mengembangkan konsol video game untuk pasar China, surat kabar melaporkan pada Jumat (27/8), langkah itu mengantisipasi saingannya seperti Microsoft dan Sony.

Sekitar 40 perangkat lunak buatan insinyur Lenovo telah bergulir dari perusahaan itu untuk Beijing eedoo Technology, yang akan ditugasi dalam pengembangan dan pemasaran konsol game "eBox", kata China Daily.

Lenovo, perusahaan yang menginduk ke Legend Holdings, bersama perusahaan swasta ekuitas Legend Capital berinvestasi di perusahaan baru itu, namun tidak mengungkapkan angka investasi, kata surat kabar itu.

Lenovo dan pejabat eedoo tidak segera tersedia untuk komentar.

Pembuat PC China telah mencoba mendiversifikasi dari menjual komputer pribadi sebagai komoditi, setelah meluncurkan sebuah ponsel pintar tahun lalu di pasar lokal dan mengumumkan rencananya untuk mengeluarkan sebuah tablet PC.

Reuters melaporkan, China telah menjadi pasar yang sulit untuk pembuat konsol video, yang sebagian besar uang mereka berasal dari penjualan game, karena pembajakan merajalela di negara ini.
Languagesen>id YahooCEerror
eBox

Penerjemah: Adam Rizallulhaq
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010