Bandarlampung (ANTARA News) - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprediksikan tinggi gelombang di Perairan Merak-Bakauheni, Kamis, berpeluang 1,5 meter.

Selain itu, cuaca hujan pun berpeluang di Selat Sunda bagian Utara tersebut, dan angin bertiup dengan kecepatan 05-10 knot.

Di Selat Sunda bagian Selatan tinggi gelombang berkisar 2,0-2,5 meter, cuaca hujan dan angin bertiup dengan kecepatan 08-15 knot.

Gelombang 05-15 knot berpeluang di Selat Bangka bagian Utara, cuaca berawan sebagian hingga berawan banyak, dan angin bertiup dengan kecepatan 05-15 knot.

Di Selat Bangka bagian Selatan tinggi gelombang berkisar 0,5-1,0 meter, cuaca berawan sebagian hingga berawan banyak dan berpeluang hujan ringan, dan angin bertiup dari Timur ke Tenggara dengan kecepatan 05-12 knot.

Kemudian gelombang 0,5-1,25 meter cuaca berawan sebagian hingga berawan banyak dan berpeluang terjadi hujan ringan di Selat Gelasa.

Sementara di Selat Bali bagian Utara ( Ketapang - Gilimanuk ) tinggi gelombang berkisar 0,3-1,3 meter cuaca berawan-berpeluang hujan dan angin bertiup dari Timur ke Tenggara dengan kecepatan 03-19 knot.

Di Selat Bali bagian Selatan dan Selat Badung tinggi gelombang berkisar 0,5-2,0 meter, cuaca berawan hingga berpeluang hujan dan angin bertiup dari Timur ke Tenggara dengan kecepatan 03-22 knot.

Sedangkan di Selat Lombok bagian Utara (Padang Bai - Lembar ) tinggi gelombang berkisar 0,3-1,3 meter, cuaca berawan hingga berpeluang hujan dan angin bertiup dari Timur ke Tenggara dengan kecepatan 03-19 knot.

Dan di Selat Lombok bagian Selatan tinggi gelombang berkisar 0,5-2,0 meter, cuaca berawan hingga berpeluang hujan dan angin bertiup dari Timur ke Tenggara dengan kecepatan 03-22 knot.

BMKG juga menginformasikan, gelombang 2,0-3,0 meter berpeluang di Laut Andaman, Perairan Barat Kep. Mentawai, Perairan Barat Bengkulu, Perairan Selatan P. Sumba, Perairan Selatan Kupang - P. Rote, Laut Timor, Perarian kep. Sermata - Kep. Leti, Perairan Kep. Babar, Laut Banda, Perairan Kep. Kai dan Kep. Aru.

Gelombang 3,0-4,0 meter berpeluang di Perairan Kep. Tanimbar, dan Laut Arafuru bagian Barat. Sedangkan gelombang 4,0-5,0 meter berpeluang di Laut Arafuru bagian Timur, Perairan Yos Sudarso, dan Perairan Selatan Merauke.(*)

(T.T013/R009)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010